Home Internasional Pemimpin UE Menawarkan Penundaan Brexit Hingga Akhir Oktober

Pemimpin UE Menawarkan Penundaan Brexit Hingga Akhir Oktober

Brussels, Gatra.com – Pimpinan Uni Eropa (UE) sepakat memperpanjang ketentuan Artikel 50 bagi pemerintah Inggris hingga 31 Oktober. Dilansir dari cnbc.com, keputusan ini diambil setelah pertemuan darurat yang diadakan di Brussels (11/4). Artikel tersebut memungkinkan penundaan ‘Brexit’ hingga akhir Oktober.


Parlemen Inggris menolak perjanjian Perdana Menteri Inggris Theresa May terkait Brexit sebanyak tiga kali. Mereka juga gagal menemukan kesepakMatan terkait opsi alternatif yang dipilih. Selain itu, upaya pembicaraan dengan pemimpin oposisi Partai Buruh Jeremy Corbyn belum menemukan hasil.
Setelah 2 tahun negosiasi Brexit, sebelumnya Inggris berencana keluar dari UE pada 29 Maret. Kemudian, May mengajukan pengunduran hingga 12 April untuk mencari dukungan dalam strategi alternatif Brexit.


Gagal mencapai kata sepakat, May kembali mengajukan pengunduran hingga 30 Juni untuk mencegah keluarnya Inggris tanpa perjanjian.


Reporter : SDA/CNBC

900

KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR