Home Milenial Harimau Sumatera Terkam 14 Ekor Hewan Peliharaan Warga Pasaman

Harimau Sumatera Terkam 14 Ekor Hewan Peliharaan Warga Pasaman

Padang, Gatra.com - Dalam satu bulan terakhir warga Lubuk Sikaping, Kabupaten Pasaman, Sumatera Barat diresahkan dengan kehadiran harimau Sumatera yang berkeliaran di sekitar ladang dan pemukiman penduduk setempat, dan menerkam sedikitnya 14 ekor hewan peliharaan warga.

Kepala Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Pasaman, Ade Putra membenarkan adanya temuan jejak kaki satwa liar yang diduga harimau Sumatera di kawasan tersebut.

"Lokasinya kurang lebih 650 meter ke hutan lindung, dan 500 meter ke pemukiman warga," ujar Ade Putra saat dihubungi Gatra.com, Selasa (23/7).

Ia menyebutkan sepanjang rentang waktu satu bulan ini sudah 13 ekor kambing dan satu ekor anjing peliharaan warga yang diterkam binatang buas, yang diduga harimau Sumatera.

Pemilik ternak tersebut yakni Alirman dan Erlis, yang masing-masingnya kehilangan ternak kambing sebanyak sembilan ekor dan empat ekor.

"Dugaannya lokasi kejadian berada di kebun masyarakat dan di luar hutan lindung," kata Ade.

Warga yang juga pekebun setempat sempat melihat langsung keberadaan harimau Sumatera yang menerkam dan memakan kambing peliharaan.

Atas kejadian tersebut, BKSDA Pasaman mengimbau agar warga tidak melepas hewan peliharaan tanpa diawasi, serta himbauan untuk meninggalkan kebun atau ladang sebelum pukul 17.00 WIB. 

706