Home Gaya Hidup Kapolres Sarolangun Berjibaku Ikut Padamkan Kebakaran Lahan

Kapolres Sarolangun Berjibaku Ikut Padamkan Kebakaran Lahan

Sarolangun, Gatra.com - Kapolres Sarolangun, Jambi, AKBP Dadan Wira Laksana ikut berjibaku memadamkan api yang terjadi di salah satu lahan di Desa Sugai Abang Kecamatan Sarolangun, Sabtu (10/8) sore.

"Kita sempat kesulitan, karena lahan yang terbakar berupa gambut. Walaupun tidak begitu luas, tapi gambut ini kan termasuk yang sulit dipadamkan," katanya dikonfirmasi Gatra.com, Sabtu (10/8) malam.

Ia mengatakan kebakaran tersebut sempat menyulitkan tim yang turun saat itu karena terjadi menjelang waktu salat magrib sekitar pukul enam sore.

"Kita turun bersama tim satgas karhutla turun langsung padamkan api di lahan belukar yang mengandung gambut," ujarnya.

Dadan Wira Laksana  menyebut pemadaman dilaksanakan bersama Dandim 0420/Sarko, Pabung dan Satgas Karhutla Kabupaten Sarolangun.

"Saat itu sekitar lebih kurang satu jam api bisa kita padamkan, dengan berbagai peralatan yang ada saat itu," kata Dadan.

"Kita mengimbau di musim panas yang terjadi saat ini berharap masyarakat berhati-hati dan tentunya jangan membuka lahan dengan cara membakar," katanya lagi.

337