Home Gaya Hidup Berburu Makanan Minangkabau di Festival Budaya Luhak Nan 3

Berburu Makanan Minangkabau di Festival Budaya Luhak Nan 3

Jakarta, Gatra.com - Siapa tak kenal dengan masakan Padang. Masakan khas dari ranah Minangkabau tersebut memang sangat akrab dengan lidah masyarakat Indonesia. 

Namun ternyata makanan khas Minangkabau tak hanya melulu soal nasi padang. Hari ini dalam Festival Budaya dengan tajuk 'Luhak Nan Tigo 2019', bermacam jajanan asli Sumatera Barat disuguhkan. Acara ini sendiri  berlangsung pada 24-25 Agustus 2019, di Lapangan Bola Universitas Al-Azhar, Jakarta Selatan. 

Ketua pelaksana Dermawan Ismail mengatakan bahwa acara ini merupakan kegiatan rutin yang diadakan oleh Muda Mudi Minangkabau (M3) bersama Ikatan Keluarga Minangkabau (IKM). Tujuan utamanya untuk melestarikan budaya Minangkabau. 

"Targetnya kita orang Minang khususnya, dan pada umumnya mungkin di luar orang Minang," ujar Dermawan saat ditemui di sela-sela acara, di Jakarta, Sabtu (24/8).

Menurutnya sekitar ribuan pengunjung datang ke acara ini. Baik untuk menikmati kesenian dan tradisi maupun, juga untuk sekedar mencari makanan atau jajanan asal Minangkabau. 
Sejumlah stan makanan berjejer di Lapangan Universitas Al-Azhar Jakarta Selatan, Sabtu (24/8).(GATRA/Muhammad Afandi/re1)

Dari pantauan Gatra.com, puluhan stan makanan berjejer disepanjang lapangan Universitas Al-Azhar. Terlihat beragam makanan disuguhkan dari mulai makanan berat seperti nasi kapau, lontong padang, sate danguang-danguan, bubur kampiun, dan lamang tapai. 

Tak hanya itu juga tersedia sejumlah cemilan yang jarang ditemui di Jakarta, seperti sala lauak, kue bika, cendol durian, pensi, dan lain sebagainya. 

 

2410