Home Teknologi 59 Titik Panas Kembali Ditemukan di Maluku

59 Titik Panas Kembali Ditemukan di Maluku

Ambon, Gatra.com- Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (LAPAN) kembali menemukan 59 titik panas (hotspot) yang tersebar di Provinsi Maluku, Rabu (25/9/2019).

Berdasarkan rilis yang diterima Gatra.com dari Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG), Stasiun Meteorologi kelas II Pattimura Ambon, Maluku, mencatat, titik panas yang ditemukan tersebar di empat Kabupaten.

Empat Kabupaten yang ditemukan titik panas berpotensi terjadinya kebakaran itu diantaranya Buru, Maluku Tengah, Seram Bagian Timur dan Maluku Barat Daya.

Untuk di Buru, ditemukan 17 titik panas yaitu di Namlea, Air Buaya dan Waeapo. Sementara di Maluku Tengah terdeteksi di Seram Utara Barat dan Seram Utara sebanyak 13 titik panas.

Selain itu, sebanyak 28 titik panas lainnya ditemukan di Bula, Kabupaten Seram Bagian Timur dan 1 titik ditemukan di Pulau Terselatan, Maluku Barat Daya.

"Di Namlea terdapat 1 titik panas, Air Buaya 10 titik, Waeapo 6 titik. Seram Utara Barat 2 titik, Seram Utara 11 titik. Bula 28 titik panas dan 1 titik di Pulau Terselatan," kata Kepala BMKG Stasiun Meteorologi Klas II Pattimura Ambon, Oral Sem Wilar dalam siaran persnya.

Dalam rilis tersebut, menyebutkan puluhan titik panas yang ditemukan tersebar di empat Kabupaten di Maluku ini memiliki tingkat kepercayaan mulai dari 50 sampai 100 persen.

88

KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR