Home Ekonomi Ada 350 Ribu Siswa Solo Raya Ditarget Punya Tabungan

Ada 350 Ribu Siswa Solo Raya Ditarget Punya Tabungan

Solo, Gatra.com – Gerakan Indonesia Menabung menargetkan 350 ribu murid dari 830 sekolah di Solo Raya memiliki tabungan. Gerakan ini punya misi sosial mendorong anak-anak gemar menabung.

Hal ini disampaikan oleh koordinator Gerakan Indonesia Menabung Solo Raya, Deddy Armanto. Dia mengatakan, melalui gerakan ini, bank bukan berorientasi profit, melainkan mengajak anak sejak usia dini mengelola keuangan secara baik.

”Tak hanya Solo Raya, namun gerakan ini menyasar ke seluruh sekolah di Jawa Tengah,” ucapnya, Selasa (22/10).

Deddy mengatakan gerakan ini juga dilakukan di seluruh bank, baik pemerintah, swasta maupun BPR. ”Melalui tabungan simpanan pelajar, sebenarnya bank lebih rugi karena simpanan pelajar tak ada potongan administrasinya. Namun gerakan ini memiliki misi untuk mendidik anak-anak,” ucap Kepala Cabang Bank Tabungan Negara (BTN) Solo ini.

Gerakan ini bertujuan mengajarkan anak untuk berhemat. Dengan begitu, mereka bisa mengelola keuangannya secara baik. Bank akan bertandang ke sekolah-sekolah untuk mensosialisasikan gerakan ini. ”Jadi kami yang jemput bola,” ucapnya.

Kepala Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Solo Eko Junianto mengatakan, OJK dan perbankan membuat program ini bersama Kementerian Pendidikan. Gerakan ini ditindaklanjuti ke tingkat provinsi dan kabupaten/kota. Eko berharap kegiatan ini disosialisasikan ke sekolah secara optimal.

”Jadi simpel saja. Anak-anak bisa menabung Rp5 ribu atau Rp 10 ribu. Sebab perbankan tidak membatasi saldo minimal setorannya,” ucapnya.

87