Home Kebencanaan Meski Zona Hijau Covid-19, NTT Masih Banyak OTG dan ODP

Meski Zona Hijau Covid-19, NTT Masih Banyak OTG dan ODP

Kupang, Gatra.Com – Walau Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) sudah kembali ke zona hijau setelah pasien 01 El Asamau sembuh dari coronavirus disease 2029 (C0vid)-19, namun masyarakat diminta untuk tetap waspada. Pasalnya, tren angka Orang Tanpa Gejala (OTG) dan orang dalam pengawasan (ODP) justru jumlahnya naik.

“Perlu kami sampaikan sebagaimana yang diarahkan oleh juru bicara gugus tugas nasional bahwa walaupun NTT sudah jalur hijau, sudah tidak ada yang positif virus corona, namun saya minta untuk tetap waspada,” kata Kepala Biro Humas dan Protokol Pemprov NTT, Marius Ardu Jelamu, Minggu (26/4).

Menurutnya, perlu kewaspadaan karena di NTT selain masih memiliki begitu banyak OTG dan ODP, juga masih ada pasien dalam pengawasan (PDP).

“Yang kita tahu saudara-saudara kita ini kembali dari daerah-daerah atau provinsi-provinsi yang terpapar virus corona masuk ke NTT. Karena itulah kepada saudara-saudari kita yang terkategori OTG atau ODP, baik yang di karantina mandiri maupun yang di karantina terpusat, kami harapkan supaya betul-betul menjaga dirinya. Ketika dia menjaga dirinya, dia juga menjaga keselamatan kita semua,” katanya.

Gubernur NTT dan Wakil Gubernur NTT, tutur Marius, terus mengharapkan warga masyarakat untuk tetap mengikuti protokol-protokol kesehatan Covid -19.

“Pak Gubernur dan Wakil Gubernur terus mengimbau, minta semua masyarakat untuk menjaga NTT yanag sudah kembali ke zona hijau ini. Antaranya, harus benar-benar mematuhi semua ketentuan, protokol Covid -19. Ini penting untuk memutus mata rantai penyebaran virus Covid-19,” ujarnya.

Selain itu, Marius juga meminta agar masyarakat NTTyang saat ini menjadi status ODP, OTG, dan PDP juga harus disiplin menjaga diri dalam proses karantina, baik mandiri maupun dalam perawatan.

“Mawas diri untuk ODP maupun OTG, ini diminta karena tim gugus Kabupaten di NTT terpaksa menangkap dan mengkarantina terpusat beberapa ODP yang tidak disiplin, bebas berkeliaran, dan berbaur dengan masyarakat lain. Salut kepada tim gugus Kabupaten tersebut,” tandas Marius yang juga Jubir Gugu Tugas Covid-19 Provinsi NTT ini.

Dia menyebutkan, hingga Sabtu (25/4) tengah malam, data yang terkumpul dari Dinas Kesehatan 22 kabupaten atau kota se-NTT menyebutkan jumlah OTG 227 orang dan ODP 1.645 orang.

“Sedangkan untuk sampel yang dikirim ada 75. Sebanyak 51 di antaranya sudah tiba dan hasilnya negatif. Sementara 23 sampel belum ada hasilnya. Sedangkan satunya yang positif Covid -19 sudah sembuh sehingga NTT kembali jadi zona hijau ,” kata Marius.

361