Home Kesehatan Jumat Berkah di Tengah Pandemi, Bupati Budhi dan TNI Bagi-bagi Susu

Jumat Berkah di Tengah Pandemi, Bupati Budhi dan TNI Bagi-bagi Susu

Banyumas, Gatra.com– Pemkab Banjarnegara melalui Satpol PP bekerja sama dengan Kodim 0704 membagikan susu UHT Ultra untuk jemaah di tiga masjid besar di Banjarnegara, yakni : Masjid An Nur, Masjid Al Munawaroh dan Masjid At Taqwa Gayam. Ribuan susu dibagi usai salat Jumat oleh anggota Satpol PP Banjarnegara dan kodim 0704, Jumat (11/6). Pembagian susu ini adalah kampanye konsumsi makanan sehat untuk meningkatkan imunitas pada masa pandemi Covid-19.

Bupati Banjarnegara, Budhi Sarwono mengatakan, pembagian susu UHT Ultra sebagai wujud perhatian untuk masyarakat Banjarnegara terutama kaum muslimin untuk menambah imun di tengah pandemi ini. Adapun yang dibagi sebanyak 100 boks, masing-masing isi 40 dus. "Meski hanya sekedar susu, inilah wujud kecintaan kami, semoga warga Banjarnegara selalu dilimpahkan kesehatan dan keselamatan dan kesejahteraan," kata Budhi, dalam keterangan tertulis, Jumat malam.

Tak lupa Bupati kembali mengajak warganya untuk tetap tenang, tidak takut dan tidak panik berlebihan di masa pandemi Covid-19 ini. Dia mengajak agar warga yakin bahwa setiap penyakit ada obatnya. Salah satu upaya menangkal bahaya Covid-19 adalah dengan ikhtiar, makan minum cukup, olah raga serta mematuhi protokol kesehatan. "Covid memang belum sirna. Allah menurunkan penyakit pasti juga menurunkan obatnya. Jika merasa ada gejala sebaiknya berobat ke Puskesmas atau RSUD. Dan jangan lupa patuhi protokol kesehatan," ucap dia.

Menurut Ahmad, salah satu warga yang ditemui usai salat Jumat di Masjid An Nur, dirinya dan warga lainnya senang dengan perhatian pemerintah tersebut. "Meski hanya pembagian susu, itu wujud kepedulian pada kami. Dan alhamdulillah susunya segar, pas sekali diminum sekarang ini," ucap Ahmad.

1185