Home Kesehatan Puluhan Pekerja Kampus UNHAN Terpapar Covid-19, Belu Zona Merah!

Puluhan Pekerja Kampus UNHAN Terpapar Covid-19, Belu Zona Merah!

Belu, Gatra.com - Sebanyak 30 orang pekerja bangunan kampus Universitas Pertahanan (UNHAN) di Kabupaten Belu, NTT positif terpapar Covid-19. Kejadian itu menambah jumlah masyarakat yang terkena Covid-19, dan mengubah status Kabupaten Belu yang selama ini zona hijau menjadi zona merah.

"Kabupaten Belu kembali menjadi zona merah. Ini setelah 30 dari 276 pekerja UNHAN di Belu terpapar Covid -19 setelah dilakukan tes Swab Antigen. Saat tim gugus tugas Covid, sementara melakukan tracing dan menemukan 6 orang lagi terpapar karena melakukan kontak erat dengan 30 orang ini. Tim masih melakukan tracing lanjutan," kata Bupati Belu, Agus Taolin dalam keterangannya di Belu, Sabtu (19/6).

Atas kasus ini, Bupati Agus mengimbau masyarakat agar tidak panik. “Tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan yakni menggunakan masker, menjaga jarak, mencuci tangan pakai sabun atau hand sanitizer, menghindari kerumunan dan mengurangi mobilitas,” ujar Agus.

Saat ini mereka yang terpapar Covid-19, lanjut Agus, sudah menjalani karantina. “Mereka yang terpapar Covid-19 telah menjalankan karantina. Dibawah pengawasan Satgas Covid -19,” katanya.

Ia menyebutkan, total tenaga kerja kampus Poltek UNHAN saat ini berjumlah 317 orang. Pekerja yang telah melaksanakan Swab Antigen berjumlah 276 orang. Sisanya 41 orang sedang menjalankan tes Swab Antigen. 

393