Home Gaya Hidup Muslim Malaka Kawal Jalan Salib Umat Katolik

Muslim Malaka Kawal Jalan Salib Umat Katolik

Betun, Gatra.com - Umat muslim Kabupaten Malaka yang diprakarsai Nahdalatul Ulama (NU) dan GP Ansor ambil bagian dalam perayaan Paskah Umat Kristiniani tahun 2019 ini. Ratusan umat muslim mengawal langsung prosesi Perayaan Jumad Agung Umat Katolik Paroki Betun dalam bentuk Jalan Salib Hidup 19 April 2019. 

Pengawalan ini dipimpin langsung Ketua Nahdalatul Ulama (NU) Kabupaten Malaka Propinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) Zainul Muttaqin. Sejak pukul 07.00 wita, Ketua NU Malaka bersama pemuda muslim lainnya termasuk Ansor sudah berada di depan jalan masuk ke Gereja Paroki kota Betun. Mereka mengenakan atribut NU berupa topi dan baju kemeja warna hijau dipadu selendang tenunan Malaka

Ketua NU Malaka Zainul Muttaqin mengatakan keterlibatan NU dalam Jalan Salib Hidup yang dilaksanakan umat katolik kali ini bukan yang pertama kali. "Setiap perayaan Natal, Paskah dan Hari besar keagamaan umuat kristiani, kami selalu partisipasi, ikut membantu mengawal. Termasuk prosesi jalan salib hidul ini,” kata Zainul Muttaqin.

Dia menebutkan  keterlibatan umat Islam khususnya NU dan Ansor membantu umat kristiani seperti ini sudah sejak dulu. Zainul mengungkapkan kerukunan antar umat beragama di Kabupaten  Malaka cukup harmonis. 

“Kami salut dan bangga kerukunan umat beragama di Malaka ini. Karena setiap perayaan hari besar keagamaan islam seperti Idul Fitri, Pastor Paroki dan Orang Muda Katolik (OMK) ikut terlibat  membantu mengamankan kami sholad Id,” kata Zainul.

Dia menyebutkan Indonesia ini adalah sebuah negara besar yang terdiri dari berbagai suku, agama dan golongan. “Ideologi adalah Pancasila. Dan Pancasila yang mengikat kita. Sehingga, semua perbedaan itu bukan untuk memecah-belah tetapi menjadi kekuatan untuk kita tetap bersatu dan berdaulat mempertahankan Pancasila dan menjaga keutuhan NKRI ”, tandas Zainal Muttaqin.

Sementara itu Ketua Pemuda Ansor Kabupaten Malaka, Yulianto mengatakan, keterlibatan Pemuda Ansor bersama-sama dengan NU merupakan komitmen organisasi untuk tetap menjaga toleransi dan kerukunan antarumat beragama. “Kami tetap menjaga toleransi antar umat beragama yang cukup harmonis ini. Selama ini kami cukup rukun dan ini akan terus kami pelihara," katanya. 

Sementara itu Romo Deken Malaka yang juga Pastor Paroki Betun, Edmundus Sako, Pr mengapresiasi umat Islam Malaka, khususnya NU dan Ansor yang begitu peduli terhapap umat Katolik. 

“Kami harus bersyukur dan berterima kasih kepada sesame saudara kami umat islam Malaka. Mereka begitu peduli membantu prosesi Jumad Agung sampai selesai. Sejak Jam 07.00 sampai Jam 17.30 Wita,” kata Romo Edmundus Sako. 

Antonius Un Taoilin