Home Teknologi Safar Luncurkan Aplikasi Marketplace untuk Umrah

Safar Luncurkan Aplikasi Marketplace untuk Umrah

Jakarta, Gatra.com - Perusahaan travel PT Safar Anugerah Indonesia (Safar) meluncurkan aplikasi marketplace untuk merencanakan perjalanan umrah. Hal ini dinilai sebagai peluang bisnis dengan target jemaah umrah yang jumlahnya selalu meningkat.

Menurut CEO Safar, Andang Sentanu, Animo masyarakat muslim untuk beribadah umrah semakin tinggi. Dia mengungkapkan bahwa Kementerian Agama telah menunjukan kenaikan jumlah jemaah umrah di Indonesia di tahun 2018 mencapai lebih dari 1 juta orang.

“Masyarakat akan semakin terdorong untuk membandingkan biro travel yang satu dengan yang lainnya melalui internet,” kata Andang, Kamis (2/5).

Andang mengatakan, untuk saat ini aplikasi Safar baru ditargetkan untuk pengguna android. Sedangkan untuk iOS, aplikasi tersebut masih dalam tahap pengecekan dan belum dirilis.

“User 80 sampai 90% kan menggunakan android, maka kita utamakan. Di samping itu, apple itu kalo mau rilis butuh waktu,” ujar Andang.

Melalui aplikasi Safar, calon jamaah bisa mencari paket umrah yang lebih murah dengan membandingkan beberapa biro travel yang tersedia. Jumlah biro yang telah bermitra dengan Safar ini yaitu 11 biro.

Selain itu, aplikasi ini juga memungkinkan calon jamaah untuk mengunggah berbagai dokumen yang dibutuhkan sebagai syarat pendaftaran. Kemudian tersedia juga fitur chatting untuk berkomunikasi antar jamaah selama perjalanan dan ibadah umrah berlangsung.

Pengguna pun bisa memanfaatkan maps untuk melacak lokasi masjid, penginapan, dan pusat perbelanjaan di sekitar lokasi umrah.

1217