Home Ekonomi Hari Pertama Puasa, Suasana Pasar Induk Cipinang Sepi

Hari Pertama Puasa, Suasana Pasar Induk Cipinang Sepi

Jakarta, Gatra.com - Aktivitas Pasar Induk Beras Cipinang terpantau sepi pada hari pertama puasa Ramadan. Terlihat banyak toko beras yang tutup. Hanya sedikit truk beras yang datang mengangkut dan mengirimkan beras. Terlihat beberapa pembeli mengerumuni toko beras yang buka.

"Teman-teman saya pada menutup tokonya. Kata mereka menghormati yang puasa," ujar H.Juhro kepada Gatra.com, Senin (6/5).

Ia mengaku sengaja tak menutup tokonya karena memang berbeda pendapat dengan yang lainya. Memang, dampak dari banyaknya toko yang tutup membuat sedikit truk beras yang datang. "Kalau tutup mereka mau ngasih beras kemana," ujar Juhro.

Juhro mengatakan bahwa aktivitas pasar baru normal esok hari. Normalnya, sekitar 2.500-3.000 ton per hari. "Biasanya hari Senin-Jumat. Sabtu-Minggu hanya 1-2 yang datang," ucapnya.

Walau kondisi seperti itu, menurut Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Persatuan Pengusaha Penggilingan Padi dan Beras Indonesia (Perpadi) DKI Jakarta, Nellys Sukidi, stok beras masih melimpah karena panen raya.

"Sekarang, masyarakat tidak perlu khawatir, bukan karena kebijakan tapi karena memang kebetulan lagi panen. Jangan ragu-ragu kata siapa harga beras turun? Datang saja ke sini," ujarnya.

Ia mengungkapkan panen raya terjadi dari akhir Februari hingga April lalu. "Stok-stok dari mana saja, Jawa Barat, Jawa Tengah, dan Jawa Timur. Kalo musim-musim tertentu ada dari kampung dan Sulawesi Selatan," ujarnya.
 

1078