Home Ekonomi Jelang Idul Fitri Dinas PUPR Geber Perbaikan Jalan di Riau

Jelang Idul Fitri Dinas PUPR Geber Perbaikan Jalan di Riau

Pekanbaru, Gatra.com - Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Provinsi Riau terus mengupayakan terciptanya kenyamanan bagi para pemudik. Ini terbukti bahwa hingga saat ini kata Kepala Dinas PUPR Riau, Dadang Eko Purwanto, upaya perbaikan jalan terus dikebut oleh sejumlah Unit Pelaksana Teknis (UPT).
 
"UPT saat ini sedang bekerja, kita harap nanti H-1 pemudik di Riau dapat bepergian ke kampung halaman dengan lancar," katanya kepada Gatra.com, Minggu (26/5).
 
Dadang menyebut pihaknya telah membicarakan hal ini dengan DPRD Riau maupun instansi lainya seperti Dinas Perhubungan. Sebelumnya anggota DPRD Riau menghimbau Pemprov Riau segera membenahi jalan provinsi yang rusak. Tindakan itu diharapkan cepat dilaksanakan, terlebih persentase kerusakan jalan Provinsi di Riau terbilang tinggi. Gubenur Riau Syamsuar sebelumnya mengatakan, persentanse kerusakan jalan di Riau untuk kategori rusak sedang dan berat mencapai 55,18 persen dari 2.799 kilometer total panjang jalan provinsi.
 
Di sisi lain, Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Riau M. Taufik mengungkapkan kerusakan jalan bukan satu-satunya faktor yang mempengaruhi kenyamanan mobilitas pemudik. Namun faktor lain juga menjadi persoalan krusial setiap tahunnya. Dishub mencatat ada 9 titik rawan pada jalur mudik 2019.
 
"Soal kenyamanan pemudik, itu kan bisa juga terganggu oleh faktor pasar tumpah atau bencana seperti longsor dan banjir. Namun fisik jalan memang krusial untuk mudik," katanya.
 
Adapun 9 daerah rawan yang dimaksud diantaranya meliputi: daerah rawan longsor KM 84 Rantau Berangin, KM 192 Taluk Kuantan, KM 213 Pematang Reba, dan KM 81 Kandis. Ada juga rawan banjir seperti di KM 101 Simpang Buatan.
 
 
 
514