Home Ekonomi Sambut Pemudik TMJ Tambah Gardu Satelit

Sambut Pemudik TMJ Tambah Gardu Satelit

Semarang, Gatra.com - Menyambut arus mudik Lebaran 2019, Trans Marga Jateng menyiapkan perangkat pendukung untuk kelancaran pemudik dengan penambahan gardu satelit sebanyak 23 unit.
 
Menurut Direktur Administrasi dan Keuangan Trans Marga Jateng, Umiyati,  penambahan itu dimaksudkan untuk mengantisipasi kepadatan antrean pembayaran di gerbang tol Banyumanik Semarang.  Dari arah barat sebanyak delapan gardu satelit dan arah Ungaran ada 15 unit.
 
"Penambahan gardu satelit dengan posisi miring di gerbang tol paling ujung sebelah kiri diharapkan bisa mengurangi antrean panjang di gardu pembayaran eksisting," katanya di Semarang, Rabu (29/5). Selain  gardu satelit, pihaknya juga menambah jumlah petugas  untuk membantu para pemudik yang melintasi di Gerbang Tol Banyumanik.
 
Bagi pemudik yang kelelahan setelah menempuh perjalanan, Jasa Marga Jateng juga   menyiapkan tempat peristirahatan (rest area) di enam titik.  "Satu rest area permanen dan sisanya fungsional. Tapi, meski fungsional semuanya lengkap. Fasilitasnya ada toilet, pom bensin sederhana dan parkiran luas. Cukup untuk istirahat pemudik, karena juga telah dilengkapi tenant sementara," ujarnya. 
 
Lebih lanjut, Umiyati meminta pemudik,  umtuk berhati-hati saat melintasi jalan tol rute Semarang-Solo, agar kasus kecelakaan karena faktor kelelahan bisa diminimalkan. "Masuk wilayah kami itu kan sebenarnya titik lelah pemudik. Jadi, kami imbau upayakan selalu istirahat setiap empat jam sekali," katanya.
 
Perlu diketahui, Trans Marga Jateng memprediksi puncak arus mudik Lebaran tahun ini akan terjadi pada 31 Mei 2019, dengan total kendaraan  mencapai 48 ribu unit. Jumlah itu mengalami kenaikan 19 persen, bila dibanding puncak arus mudik pada Lebaran 2018.
323