Home Politik Hari Ini Kabupaten Sarmi Tiga Kali Diguncang Gempa

Hari Ini Kabupaten Sarmi Tiga Kali Diguncang Gempa

Jayapura, Gatra.com - Gempa susulan ketiga berkekuatan magnitudo 4,4  terjadi sekitar pukul 11.59.34 WIT yang terjadi pada  koordinat 1.78 LS 138.60 BT, tepatnya di darat pada jarak 18 KM arah Barat Laut Kabupaten Sarmi.

Gempa dengan kedalaman 15 Km dirasakan di Kabupaten Sarmi dengan skala intensitas III MMI. Jika ditinjau dari kedalaman hiposenter, gempa bumi merupakan gempa bumi dangkal, akibat aktivitas sesar lajur anjak Mamberamo yang melintas di wilayah Kabupaten Sarmi.

Kepala BMKG wilayah V Jayapura, Petrus Demon Sili menyebutkan hingga pukul 12.25 WIT dari hasil monitoring BMKG belum menunjukkan adanya aktifitas gempabumi susulan lain (after shock).

Kepada masyarakat agar tetap tenang dan tidak terpengaruh oleh isu yang tidak dapat dipertanggung jawabkan kebenarannya, kata Petrus, Kamis (20/6).

Sebelumnya, pada pukul 02.24.51 WIT, wilayah Kabupaten Sarmi diguncang gempabumi tektonik. Dengan kekuatan magnitudo 6,3 yang selanjutnya dimutakhirkan menjadi magnitudo 6,2.

Data dari BMKG setempat menyebutkan episenter gempabumi terletak pada koordinat 2,23 LS dan 138,53 BT, atau tepatnya berlokasi di darat pada jarak 45 km arah barat daya Kota Sarmi, Kabupaten Sarmi dengan kedalaman 11 km.

Gempabumi dini hari tadi merupakan gempabumi dangkal, akibat aktifitas sesar lokal Mamberamo, tepatnya di sebelah timur laut Sarmi. Hasil analisis mekanisme sumber menunjukkan bahwa gempabumi ini dipicu oleh penyesaran miring yang merupakan kombinasi antara pergerakan mendatar dan naik (oblique-thrust), jelas Petrus.

Petrus melanjutkan, guncangan gempabumi dirasakan di Sarmi III-IV MMI, Sentani II-III MMI, Wamena I-II MMI.

Hingga saat ini belum ada laporan dampak kerusakan yang ditimbulkan akibat gempabumi tersebut. Hasil pemodelan menunjukkan bahwa gempabumi tidak berpotensi tsunami, jelasnya.

Pasca gempa berkekuatan magnitudo 6,2, hingga pukul 02.43 WIT, menunjukkan adanya 1 aktivitas gempabumi susulan (aftershock) dengan kekuatan magnitudo 4,9.

Kepada masyarakat dihimbau agar tetap tenang dan tidak terpengaruh oleh isu yang tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya, ujarnya. 

267