Home Milenial Unibraw, UNS, dan Undip Jadi Kampus Favorit di SBMPTN

Unibraw, UNS, dan Undip Jadi Kampus Favorit di SBMPTN

Solo, Gatra.com – Universitas Sebelas Maret (UNS) menduduki peringkat kedua sebagai kampus dengan peserta terbanyak saat pendaftaran seleksi bersama masuk perguruan tinggi negeri (SBMPTN). Tercatat ada 48.692 peserta yang mendaftar di UNS. 

”Kami dapat peringkat kedua untuk kampus dengan pendaftar terbanyak. Pendaftar terbanyak pertama di Universitas Brawijaya (Unibraw) dan pendaftar terbanyak ketiga diperoleh Universitas Diponegoro (Undip),” ucap Ketua Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru (SPMB) UNS Ahmad Yunus saat ditemui di kampus UNS, Selasa (25/6).

Yunus merinci dari 48.735 pendaftar itu sebanyak 24.293 orang masuk kategori sains dan teknologi (saintek). Sebanyak 24.442 pendaftar masuk dalam kategori sosial dan humaniora (soshum).

Baca Juga: SBMPTN 2019 Diikuti 714.652 Peserta

”Kami lihat memang yang paling banyak dari kedokteran. Namun kami belum bisa merinci lebih jauh jumlah yang tersedia dari jurusan ini,” ucapnya.

Sesuai ketentuan, UNS menerima 50 persen pendaftar dari SBMPTN. Selanjutnya 30 persen mahasiswa diterima dari seleksi nasional masuk perguruan tinggi negeri (SNMPTN) dan sisanya, 20 persen, dari ujian mandiri.

”Meskipun tahun ini ketentuannya berbeda, untuk kuota sudah ditentukan sesuai aturan,” ucapnya.

Baca Juga: Pakar UNS: Sistem Zonasi Perlu Dievaluasi

Tahun ini UNS juga menambah jurusan baru, yakni program studi pengelolaan hutan. ”Pendaftar jurusan ini lumayan banyak yang mengakses, tapi kami juga belum menentukan rincian peserta yang masuk melalui SBMPTN,” ucapnya.

Ahmad Yunus melanjutkan, penentuan jumlah mahasiswa yang masuk di tiap jurusan akan ditentukan pada 5-7 Juli 2019. ”Sekaligus untuk penentuan jumlah SNMPTN dan ujian mandiri yang diterima di UNS,” ucapnya.

4073