Home Internasional AS Ingin Korea Utara Hentikan Program Nuklir

AS Ingin Korea Utara Hentikan Program Nuklir

Washington D.C., Gatra.com - Pemerintah Amerika Serikat (AS) berharap Korea Utara (Korut) melakukan denuklirisasi. Mereka mengingatkan Korut untuk segera membekukan program nuklir sebagai langkah awal.

Sejak 2017, Korut diketahui telah membekukan uji coba bom dan rudal nuklir. Namun, pemerintah AS tetap berpandangan bahwa negara yang dipimpin Kim Jong Un itu masih memproduksi bahan bakar bom dan rudal.

Selain itu, AS juga membantah pemberitaan media yang menyebutkan bahwa pemerintah tengah berusaha menegosiasikan pembekuan nuklir. Pemerintahan Trump tak ingin disebut menerima nuklir secara diam-diam.

Humas Kementerian Luar Negeri AS, Morgan Ortagus menegaskan bahwa AS menginginkan pembekuan sebagai proses awal dari denuklirisasi. Ia tak menolak jika AS dianggap berharap proses pembekuan itu sebagai langkah akhir penghentian program nuklir

"Membeku, Anda tahu, itu tidak akan pernah menjadi resolusi dari suatu proses. Itu tidak akan pernah menjadi akhir dari suatu proses," kata Morgan seperti dikutip Reuters, Rabu (10/7).

Menurut Morgan, AS akan mengutus Stephen Biegun untuk bertemu Korea Selatan dan mendiskusikan cara menghentikan program nuklir Korea Utara. Di lain sisi, pengamat menilai bahwa kedua negara itu belum memiliki hubungan yang dekat. Bahkan, keduanya belum menyetujui definisi umum denuklirisasi.

142