Home Gaya Hidup Permudah Masyarakat, Pemkab Kembali Luncurkan Layanan SDSK

Permudah Masyarakat, Pemkab Kembali Luncurkan Layanan SDSK

Tanjung Jabung Barat, Gatra.com - Pemerintah Kabupaten Tanjung Jabung Barat kembali akan menggelar kegiatan bulan layanan Serengkuh Dayung Serentak Ketujuan (SDSK). Pada kegiatan bulan layanan SDSK ini, akan dibuka stan layanan untuk semua urusan administrasi hingga kesehatan.

Kegiatan Bulan Layanan SDSK akan digelar pada tanggal 1 hingga 7 Agustus mendatang. Dalam kegiatan itu nantinya, masyarakat akan dibuka pelayanan perizinan online, pelayanan pembayaran PBB Online, pembuatan KTP-el dan akte kelahiran, pemasangan implant dan suntik KB, pelayanan perbankan, dan pelayanan sertikat gratis serta pelayanan BPJS. Kegiatan akan dipusatkan di alun-alun kantor Bupati Tanjung Jabung Barat.

Sekretaris Panitia HUT Kabupaten Tanjung Jabung Barat, Dianda Putra mengatakan kegiatan bulan layanan SDSK ini dilakukan setiap tahunnya menyambut ulang tahun kabupaten. Bulan layanan SDSK akan dicanangkan langsung oleh Bupati Tanjung Jabung Barat, Safrial yang sekaligus akan membuka secara resmi proses pelayanan unggulan dari beberapa organisasi perangkat daerah (OPD).

"Tak hanya saat pembukaan stan, progam pelayanan SDSK akan tetap dijalankan selama bulan Agustus dengan pelaksana masing-masing di kantor yang bersangkutan," katanya Selasa (16/7).

Ditambahkan Diandra, pencanangan bulan layanan SDSK ini memiliki tujuan, agar pemerintah dan masyarakat bisa berbaur bersama dalam momentum hari jadi bumi Serengkuh Dayung Serentak Ke Tujuan. Sekaligus selaku abdi negara dan abdi masyarakat, pemerintah bisa melayani kebutuhan masyarakat secara langsung.

"Tak ada biaya yang dikenakan pada masyarakat. Semuanya gratis dan cepat," katanya.

Diandra berharap, momen tersebut dapat dimanfaatkan masyarakat sebaik mungkin. "Bagi ingin mengurua izin atau ingin mendapatkan layanan kesehatan, silakan datang," katanya.

53