Home Politik Menpan RB Bertemu Ketua DPR RI, Apa Yang Dibahas?

Menpan RB Bertemu Ketua DPR RI, Apa Yang Dibahas?

Jakarta, Gatra.com - Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB) Syafruddin terlihat mendatangi Kompleks Parlemen Senayan untuk bertemu dengan ketua DPR RI Bambang Soesatyo (Bamsoet) pada hari ini, Selasa (23/7).

Pertemuan diketahui berlangsung selama 30 menit di ruangan politisi Golkar itu. Bamsoet mengatakan pertemuan tersebut tak lain untuk membahas masalah aktual terkait dinamika kebangsaan.

"Beliau (Syafruddin) menyampaikan beberapa hal yakni pesan presiden atau pesan pemerintah terkait dengan tindak lanjut dari visi kebangsaan presiden yang disampaikan di Sentul baru-baru ini," ujar Bamsoet di Nusantara III, kompleks DPR RI, Jakarta, Selasa (23/7).

Selain itu kedatangan Menpan RB ke Senayan untuk membahas agenda reformasi birokrasi. "Terutama menyangkut masalah reformasi birokrasi dan upaya membuat birokrasi kita lebih efisien, membuat kelembagaan kita lebih efektif, maka dibutuhkan langkah-langkah, beliau hadir dalam rangka menyampaikan hal itu," ucap Bamsoet.

Sementara itu Syafruddin mengatakan terkait reformasi birokrasi, pemerintahan Jokowi-JK telah bekerja keras untuk mewujudkan tata kelola pemerintahan yang baik dan efektif.

"Ditandai dengan ada 23 lembaga yang sudah diakuisisi atau dihilangkan selama paling tidak 3 tahun terakhir di dalam pemerintahan Jokowi-JK," ujar Syafruddin.

Menurutnya keberadaan lembaga-lembaga tersebut muncul akibat euforia demokrasi dan reformasi. Meski sudah dihapuskan, ia berharap ke depan kinerja kementerian dan lembaga tersebut berlangsung efektif.

"Saya datang ke sini hanya untuk melaporkan dulu, me-warning dulu supaya bapak-bapak di DPR ada informasi awal. Jadi ini belum teknis, nanti teknis akan di bahas di sini (DPR)," kata mantan Wakapolri itu.

293