Home Gaya Hidup KIsah Nenek Sumiati, Jemaah Calon Haji Berusia 107 Tahun

KIsah Nenek Sumiati, Jemaah Calon Haji Berusia 107 Tahun

Surabaya, Gatra.com - Sumiati, 107 tahun, berulang kali berucap syukur. Sebab, di usianya yang lebih dari seabad, ia masih diberikan kesempatan menunaikan ibadah haji di Tanah Suci.

Sumiati menjadi Jemaah Calon Haji tertua di Embarkasi Surabaya. Nenek kelahiran 1 Juni 1912 ini satu dari 980 jemaah calon haji asal Kabupaten Jombang, dan tergabung dalam kelompok terbang (kloter) 53.

Nenek dengan tiga anak dan empat orang cucu ini cukup lama memendam keinginan bisa pergi menunaikan ibadah haji ke Tanah Cuci. Setiap beribadah, doa itu yang selalu ia panjatkan, diberikan umur panjang hingga impiannya menunaikan rukun Islam kelima bisa terwujud.

"Alhamdulillah doa saya dikabulkan,” kata Sumiati, saat ditemui Asrama Haji Sukolilo Surabaya, Selasa (23/7) sore.

Ia bersyukur, rezeki datang dari anak-anaknya. Mereka patungan membiayai Biaya Perjalanan Ibadah Haji (BPIH) dan didaftarkan pada 2016 lalu.

Melalui program percepatan usia lanjut, Sumiati bersama anaknya Yatim Dwi Kaeksi dijadwalkan terbang menuju Bandara Internasional Jeddah dari Bandar Internasional Juanda, Rabu (24/7) sore.

Warga asal Dusun Bakalan, Desa Pulorejo, Kecamatan Ngoro, ini tak memiliki keinginan yang muluk-muluk. Ketika berhaji di Tanah Suci, ia hanya ingin berdoa agar diberikan keselamatan hidup dunia akhirat, anak cucu yang shalih dan shalihah serta meninggal dalam keadaan husnul khotimah.

 

Reporter: Abdul Hady JM

Editor: Abdul Rozak