Home Politik Presiden Jokowi Hadiri Pembubaran TKN

Presiden Jokowi Hadiri Pembubaran TKN

 

 

Jakarta, Gatra.com - Agenda pembubaran Tim Kampanye Nasional hari ini dilaksanakan di restoran Seribu Rasa di jalan H. Agus Salim, Jakarta. Presiden Joko Widodo (Jokowi) nampak tiba di lokasi pukul 16.50 WIB.

Jokowi ditemani Sekretaris Kabinet, Pramono Anung, Ketua TKN Erick Thohir, dan Komisaris Utama NET Mediatama, Wishnutama Kusubandio menggunakan mobil berwarna hitam dengan plat nomor B 1757 ERM. 

Saat tiba di lokasi acara, Jokowi menjelaskan, berkumpulnya elit partai dan TKN hanya mengagendakan pembubaran saja.

"Yang dibahas pembubaran (TKN). (TKN) ya harus dibubarkan. Kan pemilu sudah selesai," ucapnya.

Jokowi juga menyatakan, pertemuan ini tidak membahas tentang kabinet. Ia juga menjelaskan kalau partai pendukung belum berkumpul dan membahas kabinet.

"Soal koalisi sampai saat ini kita belum berbicara mengenai penambahan koalisi. Kita [dengan] partai-partai pendukung, kita belum pernah berkumpul berbicara mengenai koalisi ataupun penambahan koalisi. Belum," tegas Jokowi.

Sebelum Jokowi tiba, Wakil Presiden terpilih Ma'ruf Amin datang mendahului Jokowi pada pukul 16.40. Kedatangannya disambut oleh Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto dan juga Kepala KSP Moeldoko.

 

139