Home Olahraga Pendapat Ibrahimovic soal Transfer Paul Pogba

Pendapat Ibrahimovic soal Transfer Paul Pogba

Los Angeles, Gatra.com - Mantan Penyerang Manchester United, Zlatan Ibrahimovic ikut memberikan opini pribadinya terkait saga transfer bintang MU, Paul Pogba di bursa transfer musim ini. Seperti ramai dikabarkan, Pogba disinyalir tengah merencanakan untuk pindah dari Manchester United di bursa transfer musim panas ini.

Klub raksasa Spanyol Real Madrid juga dikabarkan jadi pelabuhan karir Pogba selanjutnya. Bukan hanya Madrid, klub lama Pogba, Juventus juga disebut berminat untuk menariknya kembali ke Turin, untuk dipasangkan dengan Cristiano Ronaldo di musim depan. 

Atas isu transfer yang begitu kencang, Ibrahimovic sebagai teman terdekat Pogba akhirnya memberikan pendapatnya.

"Saya rasa jika dia (Pogba) sudah tidak ingin tinggal di MU untuk musim depan, maka tidak baik untuk tetap mempertahankannya. Anda harus melepas dia ke klub yang ia ingin bela, lalu Anda bisa mencari penggantinya. Yang terpenting bagi klub adalah mempertahankan pemain yang hanya ingin membela klub tersebut dengan sungguh-sungguh," kata Ibrahimovic seperti dilansir Fox Sports, Rabu (31/7).

Menurut Ibra, klub juga harus memikirkan perasaan pemain lain di ruang ganti, jika terus mempertahankan pemain yang sudah tidak ingin lagi berada di klub tersebut. Sebagai sesama pemain, Ibra merasa bahwa dirinya juga mengerti perasaan pemain lain yang terus bersikap profesional walaupun sudah ingin sekali untuk pindah klub.

"Anda pastinya tidak ingin klub diisi pemain yang sudah tidak kerasan bermain. Karena Anda pasti tahu pemain tersebut tidak akan mengeluarkan 100 potensi di penampilannya. Ini masalah yang rumit, namun Anda harus melakukan apa yang terbaik bagi semua pihak, baik pemain maupun klub Anda sendiri," kata pemain Los Angeles Galaxy itu.

58

KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR