Home Ekonomi BPS Bali Mencatat Indeks Tendensi Konsumen Triwulan II 2019 Mencapai 113,72

BPS Bali Mencatat Indeks Tendensi Konsumen Triwulan II 2019 Mencapai 113,72

Denpasar, Gatra.com - Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Bali, Adi Nugroho menyampaikan indeks tendensi konsumen triwulan I - 2019 Provinsi Bali mengalami tren positif. Hal itu terlihat dari Indeks Tendensi Konsumen Triwulan II 2019 yang tercatat sebesar 113,72 yang menggambarkan secara umum konsumen dan masyarakat Bali merasakan peningkatan kondisi ekonomi. 
 
 "Kondisi ekonomi masyarakat Bali dalam memenuhi kebutuhan konsumsinya pada triwulan II 2019 secara umum dipersepsikan semakin membaik dibanding yang dirasakan pada triwulan sebelumnya. Keadaan ini tercermin dari besaran Indeks Tendensi Konsumen (ITK) yang tercatat sebesar 113,72," ucapnya di Renon, Denpasar, Senin (5/8).
 
ITK tersebut pada triwulan II 2019, tercatat meningkat sebesar 3,67 poin dari capaian triwulan sebelumnya yang saat itu sebesar 110,05.
 
"Meningkatnya capaian ITK Bali triwulan II 2019 tersebut dicerminkan oleh capaian ketiga komponen penyusunnya yang seluruhnya telah mencapai tingkat nyaman," ujar Adi.
 
Selanjutnya untuk komponen pendapatan kini mencapai indeks sebesar 109,53, komponen volume konsumsi sebesar 116,95 dan komponen pengaruh inflasi mencatatkan indeks sebesar 119,05.
 
"Ketiganya berada pada capaian indeks lebih dari 100, yang bisa dianggap sebagai batas persepsi nyaman," ucapnya.
 
Pada periode mendatang (triwulan III 2019) Adi optimistis ITK di Bali masih berada pada zona nyaman dengan prediksi sebesar 103,81.  
 
Ia menambahkan, tingkat pendapatan mendatang diperkirakan berada pada besaran 111,97. Sementara eencana pembelian barang tahan lama diperkirakan turun pada 89,5.  
383