Home Ekonomi Pertamina Tawarkan PI Untuk Cari Mitra Blok Migas

Pertamina Tawarkan PI Untuk Cari Mitra Blok Migas

Jakarta, Gatra.com - Direktur Utama PT Pertamina (Persero) Nicke Widyawati berencana mencari mitra dalam pengelolaan blok migas dengan penawaran participating interest (PI).

"Saat ini blok migas Pertamina yang memiliki mitra baru mencapai 30%. Makanya kami akan mengundang mitra dan menawarkan PI," ujar Nicke saat ditemui di gelaran "Indonesian Petroleum Association (IPA) Convention & Exhibition 2019", di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta, Kamis (5/9).

Lebih lanjut, Nicke mengatakan, rata-rata perusahaan migas global menjalin kemitraan sebesar 80% blok migas yang dikelola. Namun, terkait target persentase, Nicke enggan menyebut angka.

"Kami saat ini sedang melakukan tahap finalisasi beberapa WK [wilayah kerja] yang nanti bakal kita tawaran PI-nya. Mudah-mudahan akhir tahun nanti sudah bisa kami rilis daftarnya. Jadi bisa mengundang calon mitra," ucap Nicke. 

Direktur Hulu Pertamina Dharmawan H. Samsu mengatakan, bekerja sama dengan mitra dalam pengelolaan blok migas memiliki banyak keuntungan. Contohnya, pertama mengenai sharing teknologi manajemen risiko. Kedua, seputar nilai tambah proyek. 

Dharmawan menilai, pembagian PI tidak dimaksudkan menyerahkan hak pengelolaan blok migas kepada mitra. Pertamina akan tetap menjadi operator. Dengan begitu, produksi migas perseroan dapat didorong. 

Produksi minyak Pertamina sepanjang semester I tahun 2019 tercatat sebanyak 413 ribu barel per hari (bopd). Angka tersebut sekitar 99,76% dari target perusahaan sebesar 414 ribu bopd. 

Untuk produksi gas, Pertamina mencatatkan 2.856 juta kaki kubik per hari (million standard cubic feet per day/mmscfd). Angka tersebut merupakan 97.04% capaian dari target perusahaan yaitu 2.943 mmscfd. 

 

222