Home Milenial Polisi Selidiki 'Kapal Hantu' yang Mengapung di Lampung

Polisi Selidiki 'Kapal Hantu' yang Mengapung di Lampung

Bandar Lampung, Gatra.com - Sebuah kapal asing diduga asal Italia ditemukan terdampar tanpa awak di perairan Lampung Timur, di dalamnya terdapat dokumen dan pasport yang ditinggalkan. Pihak Direktorat Kepolisian Air (Dit Polair) pun berhasil mengevakuasi 'kapal hantu' tersebut pada Jumat (6/9) lalu. Untuk mengetahui asal-usul kapal tersebut, saat ini pihak Kepolisian Lampung tengah melakukan penyelidikan dan berkordinasi dengan pihak-pihak terkait.

"Kepolisian Air (Dit Polair) Polda Lampung telah melakukan penyelidikan asal - usul kapalnya darimana, dan saat ini kapal itu sudah ditarik ke perairan di Bandarlampung " ujar Kabid Humas Polda Lampung Kombes Pol Zahwani Pandra Arsyad kepada wartawan, Kamis, 12/9.

Pandra melanjutkan pihak polisi juga akan bekerjasama dengan pihak imigrasi mengenai keberadaan pasport yang ditemukan. "Selanjutnya kami akan berkoordinasi dengan jaringan Interpol mengenai kapal tersebut,” sambungnya.

Berdasarkan penyelidikan pihak kepolisian, kapal tak bertuan tersebut, telah mendapatkan izin untuk berlayar, dalam kapal tersebut juga ditemukan dokumen berupa paspor yang diduga milik warga negara asing berwarga negara Italia.

Pandra menceritakan, kapal berwarna putih tersebut pertama kali ditemukan oleh nelayan dalam keadaan mesin mati. " Kapal tanpa awak itu pertama kali ditemukan nelayan Kuala Penet Lampung Timur, bernama Ali. Saat itu Ali sedang mencari ikan di laut Luar Sungai Burung " kata Pandra.

Pada saat ditemukan oleh Ali kapal dalam keadaan kosong tanpa pengemudi. Ali kemudian menarik kapal tersebut ke pinggir dan segera melapor ke pangkalan pos Polair terdekat. " Saat Ali menaiki kapal itu, didapatinya kapal itu kosong tanpa awak, namun dijumpai beberapa dokumen-dokumen, setelah ditarik ke pinggir penduduk pun langsung melapor ke Pos Polisi air terdekat " tutup Pandra.

543