Home Ekonomi Sesmenko: Tahun Ini Ada Sejumlah KEK Pariwisata yang Rampung

Sesmenko: Tahun Ini Ada Sejumlah KEK Pariwisata yang Rampung

Jakarta, Gatra.com - Sekretaris Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian Susiwijono Moegiarso menyatakan dukungannya terhadap sektor pariwisata dari sisi fasilitasnya, misalnya membangun Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) pariwisata.

Apalagi, Ketua Dewan KEK saat ini dijabat Menteri Kordinator Menko Perekonomian Darmin Nasution dan Sekertariat-nya ada di Kantor Menko Perekonomian.

"Untuk yang terkait sektor Pariwisata, sebenarnya tidak di bawah koordinasi Kemenko Perekonomian, tetapi di bawah Kemenko Maritim," kata Susiwijono kepada Gatra.com, Sabtu (21/9). 

Menurut Susiwijono, saat ini sudah ada 4 KEK yang telah dibuat Pemerintah. Namun ada 3 dari 4 KEK tersebut yakni Tanjung Lesung, Mandalika dan Palu tahun lalu terdampak bencana alam. Tahun ini ditargetkan  ada beberapa KEK lagi yang akan rampung dan ada yang sudah bisa diresmikan. 

"Tahun ini ada beberapa KEK Pariwisata yang sudah mulai (2 KEK Pariwisata di Bangka Belitung). Kemudian yang sedang proses penetapan PP nya ada KEK Singhasari di Malang (gabungan pariwisata & ekon digital). Juga ada KEK Pariwisata di Likupang (Minahasa Utara), yang sudah dikunjungi Presiden beberapa waktu lalu," katanya. 

Susiwijono menyebut adanya insentif di sektor pariwisata bagi para pengusaha terutama insentif fiskal akan mengikuti insentif yang ada di KEK, antara lain tax holiday, tax allowance, pembebasan kepabeanan dan cukai, pembebasan pajak - pajak atas barang dan jasa.

"Tujuannya untuk memudahkan para investor. Sebab, sektor pariwisata sangat potensial," ucapnya.

158

KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR