Home Milenial AJB Kumpulkan Dana Rp200 Juta untuk Pemulangan Warga

AJB Kumpulkan Dana Rp200 Juta untuk Pemulangan Warga

Sungaipenuh, Gatra.com – Pemerintah Kota Sungaipenuh sudah menyiapkan anggaran sebesar Rp200 juta, untuk pemulangan 28 warga dari Wamena, Papua.

"Kita bergerak cepat dan terus melakukan komunikasi dengan warga kita di Wamena. Kita harap dana ini cepat cair sehingga kita dapat memulangkan warga Hamparan Rawang yang ada di sana," kata Wali Kota Sungaipenuh, Asyafri Jaya Bakri yang akrab disapa AJB, Rabu (2/10).

Hal ini disampaikan AJB, menanggapi pertanyaan dan usulan anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sungaipenuh, terkait pemulangan warga di Wamena.

Wakil Ketua DPRD Kota Sungaipenuh, Satmarlendan menyambut baik upaya yang dilakukan Pemerintah Kota Sungaipenuh dalam proses pemulangan 28 warga Kota Sungaipenuh.

“Iya, kita berharap warga kita di wamena segera dipulangkan ke Kota Sungaipenuh dalam waktu cepat ini," ucap pimpinan dewan ini.

Sebelumnya pada Senin 23 September terjadi kerusuhan di Wamena Jayawijaya, Papua. Dalam kejadian itu mengakibatkan 33 orang tewas dan ada 28 orang warga Kotapungai masih berada di Papua.

106