Home Milenial Fakultas Bahasa Univ. Padang Rintis Program Magang ke Jepang

Fakultas Bahasa Univ. Padang Rintis Program Magang ke Jepang

Padang, Gatra.com - Civitas akademika Fakultas Bahasa dan Seni (FBS) Universitas Negeri Padang (UNP) mulai merintis kerjasama internasional. Kali ini fakultas ini mulai mengirim mahasiswanya untuk magang ke Jepang.

Dekan FBS UNP, Ermanto menyampaikan, program magang selama 4-6 bulan ke Jepang ini, akan diikuti oleh mahasiswa Program Studi Pendidikan Bahasa Jepang. Kendati demikian, program ini juga bisa diikuti mahasiswa Pendidikan Bahasa Inggris dan mahasiswa Sastra Inggris.

Menurut Ermanto ketika menerima Daisuke Moriwaka dari perusahaan IDN Holdings, yakni khususnya Indonesia sudah berpengalaman memberangkatkan 61 mahasiswa ke perusahaan swasta Jepang, dan perusahaan kesejahteraan sosial untuk magang.

"FBS UNP akan mensosialisasikan program magang ini kepada mahasiswa yang berminat," kata Ermanto yang didampingi Wakil Dekan I FBS UNP, Refnaldi, ketika informasi ini diterima Gatra.com, Minggu (13/10) di Padang.

Selain itu, ia juga mendorong mahasiswa Program Studi Pendidikan Bahasa Jepang untuk mengikuti program magang ini. Tujuannya, agar pengalaman luar negeri, keterampilan berbahasa Jepang dan pengetahuan budaya Jepang bisa ditingkatkan secara maksimal.

Pada kesempatan yang sama, Daisuke Morikawa menjelaskan, program magang ini bisa diikuti oleh mahasiswa tahun akhir. Baik yang akan menyelesaikan skripsi di Jepang atau mahasiswa yang ingin meningkatkan keterampilan berbahasa dan mendalami budaya Jepang.

Program magang ini untuk mahasiswa tingkat akhir, yang bisa disesuaikan sebagai nilai matakuliah tertentu oleh Koordinator Program Studi Pendidikan Bahas Jepang, ungkap Daisuke.

Sebelumnya, UNP juga telah menjalin kerjasama dengan 52 perusahaan Malaysia untuk program magang. Langkah ini dilakukan sebagai bentuk upaya peningkatan kapasitas serta kompetensi mahasiswa. Dengan harapan, lulusan UNP mampu bersaing di dunia kerja.

"Kita sekarang memang sedang go international, makanya program magang ke luar negeri ini terus diupayakan. Setelah magang ini, mahasiswa bisa lebih terampil dan punya daya saing," kata Rektor UNP, Ganefri waktu itu.

177