Home Ekonomi Sri Mulyani: Proyeksi IMF Sangat Mungkin Terjadi

Sri Mulyani: Proyeksi IMF Sangat Mungkin Terjadi

Jakarta, Gatra.com - Baru-baru ini, Dana Moneter Internasional (IMF) kembali memangkas proyeksi angka pertumbuhan dunia. Merespon hal tersebut, Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani mengatakan, proyeksi itu sangat mungkin terjadi, baik di negara maju atau pun negara berkembang.
 
"Ini menggambarkan IMF itu melihat down risknya itu sudah makin terjadi dan telah menimbulkan dampak negatif pada emerging bahkan negara maju," ujar dia saat ditemui usai pelantikan Anggota BPK RI, di gedung Mahkamah Agung (MA), Jakarta Pusat, Kamis (17/10).
 
Sementara itu, menurut proyeksi IMF itu, ekonomi Indonesia pada kuartal IV nanti hanya akan tumbuh di sekitar angka 5 persen. Dari yang sebelumnya diramalkan akan berada di angka 5,2 persen.
 
Baca juga: IMF Kembali Pangkas Proyeksi Ekonomi Dunia

Karenanya, untuk mengantisipasi penurunan tersebut, Sri Mulyani menjelaskan, agar pemerintah lebih waspada. Terutama dari sisi eksternal, hal itu lantaran hingga saat ini, pendapatan dari ekspor Indonesia masih terus mengalami tekanan.

"Dan pasti mempengaruhi growth kita selama domestik demand masih cukup itu bisa menetralisir. Oleh karena itu semua policy difokuskan menjaga momentum domestik demand-nya enggak tertekan," jelas Sri Mulyani.
1033