Home Politik Pelantikan Jokowi, Projo Semarang Bagikan Gerobak Rakyat

Pelantikan Jokowi, Projo Semarang Bagikan Gerobak Rakyat

Semarang, Gatra.com - Relawan Pro Jokowi (Projo) Kota Semarang punya cara berbeda dalam menyambut pelantikan presiden dan wapres terpilih, Joko Widodo dan KH Ma'ruf Amin. 

Tanpa perayaan yang berlebihan, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Projo Kota Semarang menebar kebahagiaan di hari pelantikan dengan pembagian Gerobak Rakyat bagi sejumlah warga kurang mampu di kawasan Kota Lama Semarang

"Kami relawan patuh dengan aturan dari DPP untuk tidak ke Jakarta dan memilih melanjutkan kegiatan sosial yang sejak awal digencarkan," kata Ketua DPC Projo Kota Semarang, Agus Suryo Winarto dalam sambutannya di Kota Lama Semarang, Minggu (20/10).

Selain dihadiri oleh anggota DPC Projo Kota Semarang, acara itu juga dihadiri oleh puluhan tukang becak dan sejumlah masyarakat di kawasan Kota Lama Semarang. Tukang becak tersebut sebelumnya masuk dalam program binaan DPC Projo Kota Semarang.

Agus mengatakan Projo Kota Semarang ingin melakukan langkah konkret dalam mewujudkan program pembangunan yang digagas Presiden Jokowi.

"Fokus kami memang di kegiatan sosial, agar kami juga dapat berperan  membantu pak Jokowi melakukan pembangunan yang memang harus dilakukan secara bersama-sama," ujar Agus.

Tak hanya membagikan gerobak, Agus juga turut memberikan edukasi bagi masyarakat yang tinggal di kawasan kumuh.

"Ada 400 hektar kawasan kumuh di Kota Semarang, dimana 100 hektar di antaranya masih belum tertangani dengan baik. Maka kami sebagai relawan juga ikut memberi bantuan bagi warga sekitar yang memang mau dan mampu meningkatkan income perkapita masyarakat Kota Semarang," katanya.

Dalam kesempatan tersebut sebanyak enam (6) warga diberikan gerobak oleh DPC Projo Kota Semarang. Sebagian besar dari mereka adalah warga yang tergusur akibat perbaikan dekat Jembatan Berok, yang menjadi pintu masuk Kota Lama dari jalan Pemuda.

622