Home Politik Anies & Erick Thohir Bahas Integrasi Pembayaran Transportasi

Anies & Erick Thohir Bahas Integrasi Pembayaran Transportasi

Jakarta, Gatra.com - Menteri BUMN Erick Thohir menemui Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan. Erick datang bersama Wakil Menteri Kartika Wirjoatmodjo untuk membahas sistem pembayaran transportasi umum terintegrasi.

“Alhamdulilah kami terhormat sekali pada siang hari ini menyambut bapak Menteri BUMN dan Wakil Menteri. Beliau secara khusus datang ke Pemprov DKI,” kata Anies di Balai Kota Jakarta, Selasa (29/10).

Menurut Anies, kedatangan Erick merupakan tindak lanjut atas permintaan Presiden Joko Widodo yang mengarahkan agar pemerintah pusat dan Pemprov DKI saling berkoordinasi membangun integrasi transportasi umum.

“Ini hubungannya supaya kereta api, BRT itu Transjakarta, kemudian angkutan umum lainnya itu berada di dalam satu sistem yang sama. [Dengan sistem tersebut] sehingga pengguna, masyarakat cukup dengan satu kartu bisa menggunakan semua angkutan umum,” ujar Anies.

Sementara itu, Erick tak mau menjelaskan detail terkait rencana pembayaran transportasi umum yang terintegrasi itu. Ia hanya mengatakan, ke depannya akan dibentuk tim kecil untuk menindaklanjuti rencana tersebut.

"Nanti aja, ini baru pertemuan pertama. Mungkin pada saat yang tepat baru kita bisa persentasikan total planning-nya agar juga tidak membingungkan masyarakat," ujar Erick.

54