Home Teknologi AXISnet Luncurkan Fitur Pengunci Pulsa

AXISnet Luncurkan Fitur Pengunci Pulsa

Jakarta, Gatra.com - Aplikasi AXISnet kembali memperkaya fitur-fiturnya untuk memberikan kenyamanan dan kemudahan bagi pelanggan setia Axis. Fitur andalan yang diberikan AXIS net kali ini adalah kunci pulsa (lock button feature) dan fitur special offer costumized product.

"Pelanggan sering sekali komplain terkait jaringan yang tiba-tiba hilang dan pulsa yang tiba-tiba habis tanpa diketahui sebabnya. Oleh karena itu, kita hadirkan fitur kunci pulsa agar pelanggan tidak kehilangan pulsanya akibat kehabisan kuota. Fitur kunci pulsa ini bisa diaktifkan atau tidak diaktifkan, semua sesuai keinginan pelanggan," ujar Head of Customer Experience Axis, Ferry Firman di Noble House, Jakarta Selatan, Senin (4/11).

Sedangkan fitur spesial offer costimized akan membaca karakter pelanggan yang kemudian memeberikan rekomendasi pilihan paket internet yang sesuai dengan kebutuhan. Selain itu, pelanggan juga akan mendapatkan harga menarik dari AXISnet. Axis menjamin bahwa harga-harga yang ditawarkan produknya terjangkau untuk kalangan muda.

"Axis yang tujuan pasarnya adalah anak-anak muda di mana mereka suka menggunakan paket langganan mingguan atau bulanan menjamin harga yang ditawarkan terjangkau untuk mereka. Selain itu, anak-anak muda juga menyukai paket-paket internet yang beragam, maka axis juga menyediakan paket-paket seperti owsem dan boostr," ujarnya.

Pada produk OWSEM, pelanggan bisa mendapatkan manfaat berupa unlimited gaming dengan kuota utama, sosial media, malam, dan musik.

Sementara itu, pada produk Boostr, pelanggan bisa mendapatkan manfaat berupa paket internet untuk aplikasi yang bisa dipilih sesuai dengan kebutuhan mereka. Kedua paket ini juga dapat dipesan melalui aplikasi AXISnet.

Reporter: JJH

635

KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR