Home Ekonomi INDEF Sebut Orang Ini Cocok Isi Posisi Dirut Mandiri

INDEF Sebut Orang Ini Cocok Isi Posisi Dirut Mandiri

Jakarta, Gatra.com - Ekonom senior Institute for Development of Economics and Finance (Indef), Aviliani menyebutkan, Direktur Corporate Banking PT Bank Mandiri Tbk Royke Tumilaar cocok mengisi posisi Direktur Utama (Dirut) perseroan yang hingga saat ini masih kosong. Menurut dia, itu karena Royke sangat mumpuni di sektor kredit dan treasury. "Kinerja Royke, penguasaannya di kredit dan treasury cukup bagus jadi layak lah jadi Dirut Mandiri," kata dia saat ditemui di Gedung Bursa Efek Indoensia (BEI), Jakarta, Senin (4/11).

Lebih lanjut Aviliani menjelaskan, untuk memegang posisi Dirut, seseorang haruslah menguasai dua hal, kredit dan tresury. Selain itu, kandidat Dirut akan lebih baik jika berasal dari orang dalam. Sebab, kandidat tersebut dinilai akan lebih memahami permasalahan yang terjadi di perseroan, pun dengan potensi perseroan di masa depan. "Treasury sama kredit kemampuan yang harus dimiliki CEO, karena kedua itu yang paling banyak yang ditangani oleh bank," ungkap dia.

Nama lain yang juga cocok untuk mengisi kekosongan posisi Dirut, menurut Aviliani ialah Pahala N. Mansury. Meski saat ini tengah menjabat sebagai Direktur Keuangan Pertamina, tapi sebelumnya Pahala adalah salah satu direktur di Bank Mandiri pada tahun 2010 silam. Karenanya, Pahala dapat juga dikatakan sebagai orang dalam.

Mantan pegawai Bank Mandiri itu menyebutkan, Bank Mandiri diketahui cukup baik dalam hal kaderisasi. Sehingga Aviliani yakin, orang-orang dalam perusahaan plat merah itu akan mampu menjadi pemimpin perseroan. "Kan saya pernah di dalamnya jadi saya tau di internal ada yang mumpuni jadi engga perlu diekspor dari luar. Jadi Bank Mandiri dalam kaderisasi cukup bagus, jadi yang bagus-bagus itu jadi talent full dan sampai hari ini masih terlaksana, jika anda lihat berbagai BUMN direkturnya dari Bank Mandiri," kata dia.

Sementara itu, hingga kini posisi Dirut Bank Mandiri tengah kosong, lantaran ditunjuknya Kartika Wirjoatmodjo sebagai Wakil Menteri BUMN.

548