Home Ekonomi Pertumbuhan IKM Bagus, Kemenperin Fokuskan Pengembangan SDM

Pertumbuhan IKM Bagus, Kemenperin Fokuskan Pengembangan SDM

Jakarta, Gatra.com - Direktur Jenderal Industri Kecil, Menangah, dan Aneka (Dirjen IKMA), Gati Wibawaningsih mengatakan, di tengah perekonomian dunia yang melemah, perkembangan Industri Kecil dan Menengah (IKM) Indonesia semakin baik. Bahkan, ia menyebutkan populasi IKM terus bertambah.
 
"Dengan adanya dana alokasi khusus yang dijalankan, ternyata produksinya bertambah. Nanti pertambahan tenaga kerjanya juga akan naik," katanya di Jakarta, Selasa (5/11).
 
Menurutnya, hingga akhir tahun 2019 ini, diperkirakan pertumbuhan IKM akan berada pada kisaran 11%. "Saya rasa sampai akhir tahun segitu, karena sekarang sudah tinggal beberapa bulan lagi. Pelatihan juga sudah tidak terlalu banyak lagi," tambahnya.
 
Ia menyebutkan, industri makanan dan minuman masih menjadi sektor penggerak dalam pertumbuhan IKM. Pasalnya, menurut Gati, proses produksi sektor ini tidak terlalu sulit.
 
"Kalau makanan dan minuman proses produksinya, mesinnya juga tidak terlalu susah, bahan bakunya juga tidak terlalu sulit diperoleh. Namun kalau fesyen kan peralatannya, mesin jahit saja sudah berapa," tuturnya.
 
Meskipun begitu, guna mempertahankan pertumbuhan ini, pemerintah terus berupaya mengembangkan Sumber Daya Manusia (SDM) agar memiliki daya saing global. Dengan ini, IKM diharapkan mampu menerapkan teknologi digital sesuai standar pasar global.
 
"SDM IKM ini yang harus benar-benar dikembangkan karena slogannya kan "SDM Unggul Indonesia Maju". Jadi yang utama tetap SDM. Punya teknologi tinggi kalau SDM-nya enggak mumpuni ya enggak bisa," pungkas Gati.
139