Home Hukum Terkait Bom di Medan, 20 Orang Sudah Diamankan

Terkait Bom di Medan, 20 Orang Sudah Diamankan

Medan, Gatra.com - Pasca bom bunuh diri yang dilakukan Rabbial Muslim Nasution alias Dedek (24) di Mapolrestabes Medan, sudah 20 orang yang diamankan dari berbagai tempat oleh tim gabungan, sejak Rabu (13/11) dan Kamis (14/11).

Ke-20 orang itu masih sebagai saksi dan menjalani pemeriksaan maraton yang dilakukan di Mako Brimob Polda Sumut Jalan KH Wahid Hasyim Medan. "Jadi, sampai tadi yang sudah kita periksa dan kita mintai keterangan sudah 12 orang. Saat ini masih keterangan saksi," ungkap Wakapolda Sumut, Brigjen Pol Mardiaz Kusin Dwihananto di Mapolrestabes Medan, Kamis (14/11) sore.

Baca Juga: Istri Pelaku Bom Medan Diduga Rencanakan Aksi Teror di Bali

Dari ke-20 orang tersebut, antara lain, DA yang merupakan isteri sang bomber. Ia diamankan di persimpangan Jalan Serdang Kelurahan Belawan 1 Kecamatan Medan Belawan. Juga orang tua Dedek, mertua dan, bibinya. Serta keluarga dan kerabat lainnya.

Keterangan mereka dibutuhkan untuk mengungkap dugaan jaringan teroris dibalik peristiwa ini. Sedangkan berdasarkan data Gatra.com, pemeriksaan dan pengeledahan sejumlah tempat dilakukan berawal dari Jangka Ujung Gang Tenteram/Buntu No 89 B Lingkungan 3 Kel Sei Putih Barat Kec Medan Petisah Kota Medan, Sumatera Utara (Sumut).

Baca Juga: Terkait Bom di Medan, Guru Spiritual Bomber Kabur

Tim gabungan melanjutkan pencarian ke Jalan Pasar 1 Gang Keluarga Kelurahan Terjun Kecamatan Medan Marelan. Kemudian berlanjut ke Jalan Marelan V Pasar II Barat Lingkungan 17, hingga ke Jalan Pasar 1 Gang Melati 8 Kelurahan Tanah 600 Kecamatan Medan Marelan.

Info yang dihimpun pun, turut diamankan seorang wanita di Jalan Gunba Lingkungan X Kelurahan Cengkeh Turi Kecamatan Binjai Utara, Kota Binjai, Sumatera Utara. "Orangtuanya, mertuanya, istrinya. Kemudian kakak si pelaku, kemudian tetangganya, statusnya masih saksi," sebut mantan Kapolrestabes Medan itu.

Baca Juga: DA Aktif Komunikasi Dengan Calon Pengantin Bom Bali

Hasil dari pengeledahan itu, tim gabungan pun menyita sejumlah barang bukti. Yakni, Honda Vario matic BK 6846 CH, yang ditinggal Dedek saat masuk ke kompleks Mapolrestabes Medan.

Didalam jok sepeda motor ditemukan dua butir peluru aktif kaliber 22. Sedangkan pengeledahan sejumlah tempat, tim gabungan sita panah, beberapa busur panah dari besi dan ada juga pipa. Ada juga arit dan volt las.

Baca Juga: Personil Polisi Korban Bom Mendapat Pangkat Luar Biasa

"Kita sudah melakukan penggeledahan baik di orngtua rumah juga di rumah kontrakannya juga. Kemudian di rumah mertuanya ada juga tempat guru pengajiannya. Kemudian juga di tetangga," pungkas jenderal bintang satu itu.

Reporter: Iskandar

614