Home Milenial Sekitar 600 Peserta Berebut 2 Tempat Liga Dangdut 2020

Sekitar 600 Peserta Berebut 2 Tempat Liga Dangdut 2020

Semarang, Gatra.com- Sebanyak 600 peserta dari berbagai daerah di Jawa Tengah antusias untuk mengikuti audisi Liga Dangdut Indonesia 2020 (LIDA) berlangsung di Wisma Perdamaian jalan Imam Bonjol Semarang, Minggu (17/11).

Panitia audisi memberikan persyaratan kepada peserta yang masih berusia milineal antara 14- 25 tahun baik laki-laki maupun perempuan untuk memperebutkan 2 tempat yang akan lolos ke babak berikutnya.

"Tahun ini adalah tahun ketiga penyelenggaraan LIDA di Indosiar, kami semakin selektif untuk mempertemukan duta-duta dangdut terbaik dari berbagai provinsi di Indonesia," kata Ekin Gabriel selaku VP PSRD Division Head Indosiar di tengah berjalannya audisi.

Ekin mengatakan, Audisi ini tidak hanya digelar di Semarang, namun juga digelar di 34 Kota Besar Indonesia. Kota-kota yang sudah dan sedang berlangsung berada diantaranya ada di kepualau sumatera seperti Lampung, Jambi, Sumbar, Bengkulu, Sumsel, Riau.

“Untuk kota yang ada di Jawa seperti Yogyakarta, Jatim, Jabar berlangsung bersamaan dengan Maluku Utara, Banten, Kalsel, Kalimantan Utara, , Bali, Sulut, Jatim, Gorontalo, Sulbar, , Tasikmalaya, Sulra, dan Nusa Tenggara” kata Ekin.

Pekan depan, LIDA digelar di Sulawesi Selatan, Banyuwangi dan Aceh.

Salah satu peserta Audisi Ibnu (22) Warga Boyolali mengatakan, ia tiba di kota Semarang pada pukul 09.00 dan mendapat antrean audisi nomor 612. Menurut Ibnu, dirinya ikut audisi untuk mengasah kemampuan dan menyalurkan hobinya dalam menyanyikan dangdut.

“Nyanyi dangdut adalah side job saya sehar-hari di desa saya di Boyolali, dengan mengikuti audisi ini, semoga bisa lolos audisi masuk 2 besar mewakili Jateng” kata Ibnu. Dengan menggunakan pakaian adat Jawa Tengah dirinya percaya dapat bersaing dengan peserta lainya.

"Saya ingin mengangkat kota asal menjadi dikenal di pentas nasional dengan hal positif. Disamping ingin menjadi kebanggaan keluarga” katanya.

1159