Home Politik 102 Desa Pilih Kades, Bupati OKI Ini Sampaikan Pesan Damai

102 Desa Pilih Kades, Bupati OKI Ini Sampaikan Pesan Damai

 

Palembang, Gatra.com – Sebanyak 102 desa di Ogan Komering Ilir (OKI) menggelar pemilihan pemimpin serentak, Selasa (19/11). Bupati OKI menyampaikan pesan damai yang kemudian dibacakan sebelum pelaksanaan pemilihan kepala desa (Pilkades) tersebut.

Bupati OKI, Iskandar, menyatakan pelaksanaan kehidupan demokrasi yang terbukti kondusif membuktikan, bahwa kesadaran politik masyarakat semakin meningkat. “Kita sudah terbiasa melaksanakan demokrasi dan terbukti kondusif demikian dengan Pilkades tahun ini yang menang masyarakat desa” ungkap Iskandar melalui sambutannya.

Sambutannya ini disampaikan terutama kepada calon kepala desa, pendukung, panitia, dan terutama warga pemilih. “Jika ada masalah, bisa tempuh musyawarah secara kekeluargaan dengan landasan peraturan yang berlaku, kuatkan koordinasi dengan pihak terkait” pesan Iskandar.

Pelaksanaan pilkades serentak ini pun dipantau oleh Wakil Bupati OKI, H. M. Djakfar Shodiq bersama Sekda OKI, H. Husin dan OPD terkait yang ditugaskan memonitor langsung pelaksanaan Pilkades serentak.

Shodiq yang memantau Pilkades di Desa Tegal Sari juga meminta warga untuk menjaga kerukunan. “Menang atau kalah itu rakyat yang menentukan, yang penting kita jaga kerukunan,” kata Shodiq.

Di OKI, Pilkades serentak seperti tahun ini sudah berlaku untuk ketiga kalinya sejak 2015, 2017 dan 2019. Pada tahun 2015 menghasilkan 157 kepala desa, 2017 sebanyak 55 kepala desa dan tahun ini diikuti oleh 298 calon kepala desa.

Pantuannya, hajatan demokrasi tingkat desa serentak itu disambut antusiasme warga seperti di Desa Tanjung Serang Kecamatan Kayuagung, warga terlihat mengantri sejak pukul 07.00 wib. Para warga datang dengan semangat memilih diawali dengan mengantri panjang di pintu masuk Tempat Pemungutan Suara (TPS) untuk mencoblos.

Pilkades Tanjung Serang di ikuti lima orang calon dengan jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) sebanyak 2.782 orang.

 

 

153