Home Politik Operasi Pasar Gas di Batam Dituding Kampanye Terselubung

Operasi Pasar Gas di Batam Dituding Kampanye Terselubung

Batam, Gatra.com - Operasi pasar gas 3 kilogram di kawasan Ruko Batuaji Center Pemda II Kelurahan Buliang, Kecamatan Batu Aji, Kota Batam pada Rabu (20/11) lalu menuai polemik. 

Operasi pasar itu disebut-sebut diboncengi oleh  kepentingan salah satu bakal calon Gubernur Provinsi Kepulauan Riau yang bakal maju tahun depan. 

Dugaan ini menjurus lantaran operasi pasar digelar di samping "Rumah Pemenangan" salah satu bakal calon Gubernur Kepri tadi. 

"Miris juga melihat operasi pasar yang tadinya sangat dibutuhkan warga, rupanya dibarengi dengan tindakan seperti ini," kata Anggota Komisi III DPRD Kota Batam, Putera Yustisi Respaty kepada Gatra.com, Jumat (22/11) di Batam.

Secara pribadi kata politisi muda ini, dia mendukung Pemko Batam yang berusaha mengurai persoalan yang dihadapi masyarakat terkait kelangkaan gas 3 kilogram. 

Tapi mbok jangan dibarengi hal-hal seperti itulah.kemudian meminta Disperindag kota Batam memberikan penjelasan soal itu. 

"Pemilihan lokasi pelaksanaan operasi itu yang membikin muncul dugaan yang tak elok. Apa enggak ada lagi lokasi lain selain di samping kantor relawan itu," sindirnya.

Politisi PDI Perjuangan kemudian meminta supaya hal-hal semacam itu tidak terulang lagi. Apalagi di saat suasana perpolitikan di Kota Batam dan Provinsi Kepri sedang menghangat.  

"Kalau mau operasi pasar ya operasi pasar saja. Jangan memancing di air keruh. Bertarunglah dengan jujur dan 'jantan', jangan seperti itu. Ingat, masyarakat sudah cerdas, lho” katanya. 

219