Home Ekonomi Tiket Transportasi Libur Nataru Bakal Dirapatkan Pekan Depan

Tiket Transportasi Libur Nataru Bakal Dirapatkan Pekan Depan

Jakarta, Gatra.com - Menteri Perhubungan, Budi Karya Sumadi menyebut pihaknya akan mempersiapkan kebijakan harga tiket transportasi untuk libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2019. Sejauh ini, Kementerian Perhubungan (Kemenhub), baru mulai rapat dengan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Kementerian Energi, Sumber Daya Mineral (ESDM), kepolisian dan stakeholder lainnya.

"Harga tiketnya, kita rapatkan minggu depan, saya sudah laporkan [ke stakeholder terkait], bagaimana agar tiket kita terjangkau masyarakat," katanya saat ditemui di kawasan Jakarta Selatan, Jumat (22/11) malam.

Budi belum bisa memastikan perkiraan ambang batas harga tiket. Namun, ia mengatakan, prinsipnya pemerintah mencari rata-rata harga yang terjangkau atau dimurahkan pada hari tertentu.

Adapun infrastruktur yang bisa didapatkan di antaranya Bandara New Yogyakarta International Airport (NYIA) Kulonprogo, runway ketiga Bandara Internasional Soekarno Hatta dan sarana lainnya.

"Jogja bisa dipakai bandaranya, Bali sudah bertambah, dan Soetta ada runaway ketiga. Banjarmasin mudah-mudahan bisa dipakai. Banyak bandara yang sudah kita perbaharui," tandasnya. 

54