Home Ekonomi Asosiasi Produsen Listrik Swasta Sambut Dirut PLN Baru

Asosiasi Produsen Listrik Swasta Sambut Dirut PLN Baru

Jakarta, Gatra.com - Ketua Umum Asosiasi Produsen Listrik Swasta Indonesia (APLSI), Arthur Simatupang menyambut baik atas terpilihnya Direktur Utama dan Komisaris Utama PT PLN (Persero) yang baru. Zulkifli Zaini terpilih sebagai Dirut, sedangkan Amien Sunaryadi resmi menjabat sebagai Komut PLN setelah melaksanakan Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) di Kantor Kementerian BUMN, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Senin (23/12). 

"Para produsen listrik swasta Indonesia yang tergabung dalam APLSI, sebagai mitra strategis PLN, mendukung terpilihnya Bapak Zulkifli Zaini dan Bapak Amien Sunaryadi sebagai Direktur Utama dan Komisaris Utama PLN yang baru," ujarnya melalui pesan singkat, Senin malam. 

Ia menilai keduanya merupakan pasangan yang tepat. Berdasarkan latar belakang dan pengalaman yang dimiliki kedua sosok ini diharapkan dapat meningkatkan kinerja perusahaan setrum milik negara ini kearah yang lebih baik. 

"Dengan pengalaman Pak Zulkifli sebagai Direktur Utama Bank Mandiri, dan Pak Amien sebagai Wakil Ketua KPK, tentunya beliau berdua merupakan pasangan yang dinilai paling tepat untuk mendukung upaya PLN dalam meningkatkan kinerja, profesionalisme dan transparansi perusahaan," ucapnya.

Arthur berharap, kedepannya dibawah pimpinan Zulkifli, PLN dapat membuat iklim investasi di ranah ketenagalistrikan yang semakin kondusif. Dengan begitu, lanjutnya, semua pelaku usaha termasuk swasta dapat lebih berperan dalam mendukung PLN untuk meningkatkan rasio elektrifikasi di Indonesia.

189