Home Ekonomi Indonesia Diprediksi Jadi Negara Ekonomi Terkuat Keempat Di dunia, MUI : Perlu Strategi Kebudayaan

Indonesia Diprediksi Jadi Negara Ekonomi Terkuat Keempat Di dunia, MUI : Perlu Strategi Kebudayaan

Jakarta, Gatra.com - Berbagai lembaga ekonomi memprediksikan, pada 100 tahun kemerdekaan Indonesia di tahun 2045, negara ini akan menjadi negara ekonomi terkuat keempat di dunia. Bahkan, beberapa menteri hingga Presiden Jokowi sendiri sempat menyebut prediksi ini dalam berbagai pidatonya.
 
Menurut Wakil Ketua Dewan Pertimbangan Majelis Ulama Indonesia (MUI), Azyumardi Azra, untuk bisa merealisasikan hal itu, diperlukan rumusan strategi kebudayaan yang baik. Terlebih, Indonesia sebagai salah satu negara Islam di dunia yang ia sebut lebih baik dari negara Islam lain.
 
"Saya berani mengatakan posisi dan kondisi Indonesia jauh lebih baik dibanding dengan negara-negara muslim lain yang banyak konflik [dan] banyak menghabiskan sumber daya untuk persenjataan," katanya di Jakarta, Kamis (26/12).
 
Ia menambahkan, Indonesia berpotensi merealisasikan hal ini. Bahkan, dengan populasi muslim Indonesia saat ini, hal itu sangat bisa terjadi.
 
"Kita harus melakukan langkah-langkah, khususnya umat Islam untuk dalam bidang ekonomi. Masih pincang, seperti yang kita tahu semua. Saya tidak perlu memperjelas, tetapi ini memang pincang sekali. Orang terkaya di Indonesia ini bukan kita (umat Islam)," ujarnya.
 
Oleh karena itu, lanjut Azyumardi, dalam Kongres Umat Islam Indonesia yang akan dilaksanakan akhir Februari 2020 nanti, akan dibahas mengenai langkah strategis yang harus diambil umat Islam Indonesia.
 
"Mungkin juga dalam kaitan itu, kita juga perlu menyiapkan politik seperti apa yang kita inginkan di tahun 2024 nanti. Presiden seperti apa yang mungkin bisa kita usulkan, kita dukung, dan lain sebagainya. Konsolidasi seperti apa yang harus kita lakukan ke depan. Jadi strategi budaya itu juga kita perlukan," tutupnya.
2489