Home Kesehatan Pattas Sosial Kurir Langit Evakuasi Orang Miskin Sakit

Pattas Sosial Kurir Langit Evakuasi Orang Miskin Sakit

Banyumas, Gatra.com – Anggota Pattas Sosial Kurir Langit, sebuah komunitas pendampingan untuk orang miskin yang menderita sakit kronis dan keluarganya mengevakuasi seorang warga miskin yang sakit kronis menahun di Desa Karangnangka, Kecamatan Kedungbanteng, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah.

Koordinator Pattas Sosial Kurir Langit, Agus Sriyono mengatakan warga tersebut bernama Andi Setiawan (30 th). Andi telah lumpuh selama empat tahun akibat kecelakaan kerja di Bangka Belitung tahun 2015 lalu. Namun, lantaran keterbatasan biaya, Andi tak diobati keluarganya.

Pengobatan hanya dilakukan semampunya. Di antaranya dengan pengobatan alternatif. Namun, pengobatan tersebut justru semakin memperparah kondisi kesehatan Andi.

“Kami bergerak untuk menangani warga yang terkena penyakit kronis dan tidak punya,” katanya, Senin (30/12).

Dia menjelaskan, komunitas tersebut adalah kolaborasi berbagai lembaga untuk menolong orang miskin yang sakit kronis dengan cepat. Lantaran berasal dari berbagai elemen, penanganan untuk orang sakit bisa dilakukan dengan memotong rantai birokrasi yang sering kali menyulitkan orang miskin.

“Mungkin akses daripada jaminan kesehatan. Bagaimana mereka tidak ada biaya untuk menunggui, biaya untuk transportasi ambulansnya tidak ada, dan bagaimana proses administrasi, pasca-di rumah sakit,” ujarnya. 

Dia menjelaskan, dalam operasionalnya relawan Pattas Sosial akan melakukan assesment terhadap keluarga orang yang miskin. Relawan akan menghubungi dokter dari Puskesmas atau rumah sakit terdekat untuk segera melakukan pemeriksaan awal. Selanjutnya, si sakit akan dirujuk ke rumah sakit sesuai dengan diagnosanya. 

Si sakit dan keluarganya, kata Agus, tak dibebani dengan biaya. Biaya pengobatan dan pendampingan keluarga orang sakit merupakan patungan dari anggota Pattas Sosial Lainnya, seperti dari Dinas Sosial, Dinas Kesehatan, lembaga zakat, filatelis, dan lain sebagainya.

Pattas Sosial menanggung biaya berobat, sekaligus mendampingi keluarganya, termasuk membiayai si penunggu pasien.

“Kehadiran Pattas Sosial Kurir Langit, yang ini dilakukan bersama-sama, kolaborasi untuk memberikan solusi kepada warga, yan g salah satu anggota keluarganya menderita penyakit kronis. Dan tentunya juga dilakukan pendampingan (sampai membaik),” ucapnya.

195