Home Milenial 158 Calon Jemaah Haji Asal Meranti Batal Berangkat Tahun Ini

158 Calon Jemaah Haji Asal Meranti Batal Berangkat Tahun Ini

Meranti, Gatra.com - Pemerintah memutuskan membatalkan jemaah calon haji 2020 karena Arab Saudi hingga kini belum membuka akses bagi negara lain karena pandemi virus Corona (Covid-19). 
 
Terkait keputusan itu, tercatat 158 anggota calon jemaah haji di Kabupaten Kepulauan Meranti, Riau dipastikan batal berangkat ke tanah suci.
 
"Di Meranti tercatat 158 jemaah yang tergabung dalam kloter 6 batal berangkat ke tanah suci. Mestinya mereka berangkat tahun ini," kata Kepala Seksi Penyelenggara Haji dan Umrah Kemenag, Hasbullah kepada Gatra.com, Rabu (3/6).
 
Hasbullah menerangkan, dari 158 jemaah tadi, 137 antaranya jemaah reguler, 3 lansia, 11 cadangan porsi dan 1 orang lagi jemaah cadangan lansia.
 
"Kita masih menunggu keputusan dari pusat apakah mereka akan diberangkatkan tahun depan atau bagaimana," kata dia.
 
Soal dana yang sudah disetorkan para jemaah ke penyelenggaraan ibadah haji (PIH), jika ingin uang itu ditarik kembali, para jemaah tinggal mengajukan permohonan. 
 
"Ini berlaku kepada semuanya, baik haji reguler maupun khusus. Tapi kita masih tinggu mekanisme dari pusat, bagaimana sistem pengembaliannya nanti," kata dia.
186