Home Kebencanaan TNI Masih Selidiki Penyebab Helikopter Jatuh di Kendal

TNI Masih Selidiki Penyebab Helikopter Jatuh di Kendal

Semarang,Gatra.com - Penyebab jatuhnya Helikopter MI-17 milik Pusat Penerbangan TNI di Kawasan Industri Kendal yang menewaskan 4 orang, pada Sabtu (6/6) kemarin, masih belum diketahui.
 
Hal tersebut diungkapkan Komandan Pusat Penerbangan Angkatan Darat (Danpuspenerbad), Mayjen TNI Teguh Pudjo Rumekso di sela-sela pemakaman Lettu. Cpn. Wisnu di TPU Kembangarum, Kota Semarang, Minggu (7/6).
 
"Kami masih belum mengetahui penyebab jatuhnya helikopter tersebut. Masih kita lakukan investigasi," tegasnya.
 
Namun, Teguh menuturkan Cockpit Voice Recorder (CVR) dalam helikopter tersebut sudah ditemukan dan diperiksa untuk mendalami proses investigasi tersebut.
 
"CVR dalam kondisi baik dan sedang kami periksa," jelasnya.
 
Menurut Teguh, helikopter naas tersebut dalam kondisi yang baik saat melakukan latihan terbang. Apalagi, pemeriksaan rutin seperti daily inspection hingga pre-flight check juga dilaksanakan.
 
"Helikopter dalam kondisi yang baik karena di pagi hari berjalan dengan normal," tandasnya.
167