Home Hukum Pindah Tugas, Letkol Inf Chandra Tahan Air Mata

Pindah Tugas, Letkol Inf Chandra Tahan Air Mata

Sukoharjo, Gatra.com- Tongkat komando Kodim 0726/Sukoharjo resmi bergeser pada hari ini, Selasa (4/8). Letkol Inf Chandra Ariyadi Prakosa digantikan oleh Letkol Inf Agus Adhy Darmawan yang sebelumnya bertugas sebagai Komandan Dodiklatpur Rindam IV Diponegoro yang berlokasi di Klaten.

Upacara serah terima jabatan (Sertijab) berlangsung di Makodim 0726/Sukoharjo. Chandra mengatakan, dirinya diangkat sebagai Wakil Asisten Perencanaan Paspampres di Jakarta.

"Saya mengucapkan terimakasih banyak kepada seluruh anggota atas dukungannya selama saya menjabat Dandim disini. Banyak suka duka yang telah kami jalani bersama dalam mengemban tugas. Saya harap tetap ada jalinan komunikasi dengan baik, karena kita semua merupakan sebuah keluarga besar," ucap Chandra.

Suasana haru tampak menyelimuti para anggota dan anggota Persit. Hal ini terlihat dari Nyonya Artha Chandra Ariyadi Prakosa yang tak kuat menahan air matanya ketika berpamitan dengan istri-istri prajurit. Sementara mata Chandra tampak berkaca-kaca dan menahan air matanya agar tidak terlarut dalam suasana tersebut.

Sebelum sertijab digelar, Chandra melakukan safari kunjungan ke seluruh Koramil dijajaran Kodim 0726/Sukoharjo sebagai upaya untuk memberikan pembekalan dan silaturahmi sebelum berpisah.

Sementara itu Dandim baru mengungkapkan rasa bangga dan merasa terhormat karena sudah dipercaya untuk mengemban tugas sebagai Komandan Kodim 0726/Sukoharjo. Menurutnya Kabupaten Sukoharjo ini merupakan wilayah yang prioritas di jajaran Solo Raya. "Saya sebagai komandan yang baru sangat bangga dan terhormat dapat memimpin Kodim 0726/Sukoharjo," ungkapnya.

Agus menambahkan, kedepan pihaknya akan melanjutkan program yang sudah dikerjakan oleh Dandim lama, tentunya program dari satuan atas. "Namun utamanya membantu tugas Pemerintah Kabupaten Sukoharjo sehingga saling bersinergi," pungkasnya.

2880