Home Kebencanaan Covid-19 Mengganas, Bupati Karimun Akan Berlakukan Lockdown

Covid-19 Mengganas, Bupati Karimun Akan Berlakukan Lockdown

Karimun, Gatra.com - Lonjakan kasus Covid-19 terus meningkat, hal ini membuat Bupati Karimun, Aunur Rafiq berencana akan mengambil langkah untuk lockdown secara menyeluruh. Pihaknya akan menggelar rapat terkait rencana ini, karena dinilai ada beberapa kebijakan yang harus dipertimbangkan oleh pemerintah daerah.

"Baru rencana. Sekarang masih ada yang ditracking dan kita tunggu dulu hasil trackingnya seperti apa," kata Aunur Rafiq, Senin (24/8).

Rafiq berencana akan menutup sejumlah tempat masuk seperti pelabuhan, jik nantinya terjadi lonjakan kasus dari hasil tracking disejumlah warga.

Kasus positif baru di Pulau Karimun terkonfirmasi, seorang pegawai di salah satu instansi vertical, ia diketahui baru saja pulang dari Depok-Jawa Barat. Sehingga memunculkan klaster baru dan didapati total ada lima kasus positif Covid yang tersebar di tiga Kecamatan. Tiga kasus positif diantaranya di Kecamatan Karimun, satu di Kecamatan Meral dan satu di Kecamatan Tebing.

Sehingga dilakukan tracking pada Jumat kemarin (21/8) terhadap 57 orang, yang mengaku kontak erat dengan lima pasien positif warga Pulau Karimun itu. Lalu kembali dilakukan tracking pada hari Sabtu (22/8/), dan didapati kurang lebih 70 orang lagi yang mengaku sempat kontak erat dengan pasien positif.

"Ini bukan klaster Kundur, melainkan klaster tersendiri di Karimun, dia ini baru pulang dari Depok - Jawa Barat, dan ternyata sampai dirumah dia dinyatakan positif, tidak perlu saya sebutkan dari instansi mana," jelas Rafiq.

2534