Home Ekonomi Nataru di Tengah Pandemi, 53 Pasar Murah Disiapkan di Medan

Nataru di Tengah Pandemi, 53 Pasar Murah Disiapkan di Medan

Medan, Gatra.com - Sambut perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru) di tengah Pandemi Covid 19, Pemerintah Kota (Pemko) Medan menyediakan 53 pasar murah. Pasar murah tersebut bertujuan untuk meringankan beban masyarakat  kurang mampu saat menyambut Nataru di tengah pandemi Covid-19. 
 
Penjabat Sementara (Pjs) Wali Kota Medan, Ir Arief Sudarto Trinugroho MT menuturkan bahwa Pandemi Covid 19 masih menjadi ancaman dan memberikan dampak yang sangat buruk terhadap perekonomian warga. 
 
Untuk itu, Ir Arief Sudarto Trinugroho MT mengungkapkan bahwa pasar murah merupakan salah upaya yang dilakukan Pemko Medan dalam memberikan pelayanan memenuhi kebutuhan pokok bagi masyarakat, terutama umat Kristiani yang akan menyambutnya. 
 
"Kondisi ini harus kita antisipasi sedini mungkin agar tidak terjadi gejolak di tengah masyarakat yang saat ini sudah kesulitan akibat pandemi Covid-19. Pelayanan terbaik kepada masyarakat tetap harus menjadi prioritas," katanya, Kamis (3/12). 
 
Pemko Medan akan menggelar 53 titik pasar murah yang tersebar di 21 kecamatan di Kota Medan. Pasar murah akan berlangsung selama 10 hari dengan menjual 8 jenis bahan kebutuhan pokok berkualitas dengan harga yang jauh lebih murah dibandingkan dengan harga di pasaran.
 
Agar pelaksanaan pasar murah berjalan lancar dan tepat sasaran, seluruh camat harus selektif. Tujuannya agar warga yang benar-benar berhak mendapatkan kemudahan dan manfaat atas keberadaan 53 titik pasar murah terebut.
 
"Penyalahgunaan wewenang dalam pelaksanaan pasar murah di tengah pandemi Covid-19 ini akan mendapatkan sanksi yang berat. Sebab, keberadaan pasar murah ini untuk membantu warga kurang mampu untuk menyambut Nataru," tegasnya.
 
Kepala Dinas (Kadis) Perdagangan Kota Medan, Damikrot menjelaskan, maksud dan tujuan digelarnya pasar murah guna membantu masyarakat kurang mampu. Terlebih untuk memenuhi kebutuhan bahan pokok saat menyambut Nataru. 
 
"Di samping itu juga sebagai upaya untuk mengendalikan tingkat inflasi di Kota Medan. Titik-titik lokasi pelaksanaan pasar murah diutamakan di kawasan yang mayoritas penduduknya kurang mampu dan beragama non Muslim," jelasnya. 
 
Selain itu lokasi pasar murah umumnya jauh dari pasar tradisional. Harga 8 jenis kebutuhan bahan pokok yang dijual dipasar murah telah disubsidi sehingga 30% lebih murah dibandingkan harga di pasaran.
128