Home Ekonomi Sumsel Ekspor 3.772 Ton Hasil Perkebunan

Sumsel Ekspor 3.772 Ton Hasil Perkebunan

Palembang, Gatra.com - Sebanyak 3.772 ton atau senilai Rp112 miliar hasil perkebunan asal Sumsel diekspor ke delapan negara, Senin (14/12).

Hasil perkebunan tersebut yakni karet lembaran, kelapa bulat dan karet lempengan.

Kepala Karantina Pertanian Palembang, Bambang Hesti mengatakan produk yang di ekspor ini telah melalui serangkaian persyaratan sanitari dan fitosanitari sesuai aturan dari delapan negara tujuan.

"Jadi kami pastikan hasil perkebunan yang diekspor ini sehat dan aman," katanya.

Dia menerangkan, untuk negara tujuan ekspor karet lembaran yakni Latvia, Cina dan India dengan volume 403 ton atau senilai Rp 14,1 miliar.

Untuk ekspor kelapa bulat tujuan Cina, Vietnam dan Thailand dengan volume yakni 806 ton dengan nilai Rp8,1 miliar.

Adapun untuk ekspor karet lempengan tujuan Rusia, Cina, Israel, India dan Australia dengan volume yakni sebanyak 2.563 ton atau senilai Rp89,7 miliar.

"Pelepasan ekspor ini melalui pelabuhan laut dan bandar udara di 22 unit pelaksana karantina pertanian termasuk di Palembang," terangnya.

Sementara itu, Kepala Badan Karantina Pertanian, Ali Jamil mengakui berdasarkan rekaman sistem perkerantinaan pertanian IQFAST bahwa komoditas perkebunan yang laris di pasar dunia selain sawit yakni produk turunan kelapa, kopi, karet, mede dan pinang biji.

"Saat ini rempah juga menunjukkan tren permintaan yang cukup tinggi, apalagi musim pandemi ini," katanya.

964