Home Info Satgas Covid-19 Sukses Tekan Penularan Covid, Satgas Mebidang Bubar

Sukses Tekan Penularan Covid, Satgas Mebidang Bubar

Medan, Gatra.com – Dinilai telah berhasil menekan angka penularan dan penyebaran virus corona di Medan, Binjai dan Deliserdang (Mebidang), Satuan Tugas (Satgas) optimalisasi percepatan penanganan penyebaran Covid-19 di Kawasan Mebidang dibubarkan.

Juru bicara Satgas Covid 19 Sumut, Whiko Irwan menuturkan bahwa pembentukan Satgas optimalisasi percepatan penanganan penyebaran Covid-19 di Kawasan Mebidang dilakukan karena kawasan tersebut merupakan penyumbang terbesar penyebaran Covid 19 di Sumut.

Bahkan selama ini, persentase penularan covid 19 di kawasan Mebidang lebih dari 70%. Namun setelah melaksanakan tugas selama tiga bulan, Satgas optimalisasi percepatan penanganan penyebaran Covid-19 di Kawasan Mebidang berhasil menekan angka penularan dengan mendisiplinkan masyarakat untuk mengikuti anjuran pemerintah dalam melaksanakan Protokol Kesehatan (Prokes).

“Sesuai dengan hasil evaluasi percepatan penanganan Covid-19 di Kawasan Mebidang yang menunjukkan hasil yang membaik, maka terhitung sejak tanggal 11 Desember 2020, dinyatakan berakhir,” jelasnya aat live streaming update data Covid-19 di Media Centre Satgas Covid-19 Sumut, di Lantai 6 Kantor Gubernur, Jalan Pangeran Diponegoro Nomor 30 Medan, Senin (14/12).

Whiko menuturkan bahwa selanjutnya penanganan Covid-19 di kawasan Mebidang ditangani oleh bupati dan walikota sebagai Ketua Satgas Penanganan Covid-19 wilayah kabupaten dan kota yang pelaksanaannya disesuaikan dengan ketentuan yang berlaku.

Dokter berpangkat mayor tersebut juga berharap masyarakat agar terus melakukan disiplin Prokes dalam menjalankan aktivitas sehari-hari. Karena dengan mengikuti Prokes penularan covid 19 dapat ditekan.

“Untuk mengakhiri pandemi Covid-19 Sumut, kita mengingatkan masyarakat agar selalu menerapkan 3M, yakni menggunakan masker, menjaga jarak dan mencuci tangan dengan air dan sabun,” jelasnya.

115

KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR