Home Politik Takut Jadi Fitnah Ucapan Selamat Pembubaran FPI Disingkirkan

Takut Jadi Fitnah Ucapan Selamat Pembubaran FPI Disingkirkan

Padang, Gatra.com - Papan karangan bunga yang memuat ucapan terima kasih atas pembubaran Front Pembela Islam (FPI) sempat terpajang di tiga titik di Kota Padang, Sumatera Barat (Sumbar), Jumat (1/1).
 
Papan karangan bunga atas nama Aliansi Ranah Minang Cinta Damai itu, terpajang di depan Kantor Gubernur Sumbar, Mapolda Sumbar, dan Kejati Sumbar. Ketiganya itu bertuliskan "Terima Kasih Pemerintah RI, Pembubaran FPI Kado Terindah Akhir Tahun 2020."
 
Pantauan Gatra.com, karangan bunga di depan Gedung Kejati Sumbar itu terlihat sejak pukul 08.00 WIB hingga 11.40 WIB. Setelah itu, diangkut petugas ke dalam lingkungan Kejati Sumbar dengan alasan takut terjadinya fitnah. Apalagi, mereka mengaku tidak tahu yang memesannya.
 
"Saya kurang tahu. Saya kerja sif pagi. Ketika saya datang, karangan bunga itu sudah ada. Jadi kami bawa ke dalam karena diletakkan tanpa izin, takutnya terjadi fitnah," kata seorang satpam yang enggan disebut namanya.
 
Setelah mereka mencari informasi, diketahui bahwa papan karangan bunga ucapan terima kasih itu dipajang sejak malam oleh orang yang tak dikenal (OTK). Dengan alasan memajang tanpa izin di trotoar depan Gedung Kejati Sumbar, akhirnya karangan bunga itu dibongkar.
 
Sebelumnya diketahui, bahwa Pemerintah RI resmi membubarkan dan menyatakan FPI sebagai organisasi terlarang pada Rabu, (30/12). Keputusan itu berdasarkan, Undang-undang dan putusan Mahkamah Konstitusi (MK) yang disampaikan Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menkopolhukam), Mahfud MD.
11524

KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR